Jambi (ANTARA) - Kapolda Jambi Inspektur Jendral Polisi Rusdi Hartono mengunjungi Deputi Kll1 Kepala Staf Kepresidenan Febry Calvin Tetelepta guna membahas persoalan batu bara dan transportasi batu bara di Provinsi Jambi.

"Hari ini saya bersilaturahmi dan hadir langsung untuk berdiskusi terkait permasalahan transportasi batu bara yang saat ini sedang ramai dikeluhkan masyarakat Jambi," kata Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dalam keterangan tertulis yang dierima di Jambi, Selasa.

Rusdi mengatakan kunjungan ini dilakukan karena tugas Deputi 1 Kepala Staf Kepresidenan adalah tentang infrastruktur, energi dan investasi, sehingga dari diskusi ini diharapkan dapat memberikan solusi dan masukan bagi pemangku kebijakan di Jambi dalam penyelesaian masalah batu bara.

Rusdi berharap Deputi I Staf Kepresidenan dapat membantu untuk pengendalian, percepatan, monitor dan evaluasi penyelesaian masalah program prioritas nasional dan isu strategis bidang Infrastruktur yang terjadi di Provinsi Jambi.

Baca juga: Akitivitas angkutan batubara Jambi disetop sementara mulai H-7 Lebaran

Upaya ini dilakukan Polda Jambi, kata dia, agar masyarakat Jambi kembali dapat merasakan keamanan dan nyaman saat beraktivitas, sebab belakangan ini, persoalan batu bara masih menjadi gejolak di Provinsi Jambi.

"Semoga melalui kunjungan ke Deputi Kantor Staf Kepresidenan bisa mendapat masukan, solusi serta arahan terkait permasalahan transportasi angkutan batu bara ini," kata dia.

Sementara itu, Polda Jambi pada Minggu (9/4) menghentikan aktivitas angkutan batu bara melalui jalan nasional.

Aktivitas angkutan batu bara ditutup karena melebihi kuota 4.000 pada hari Jum'at (7/4) dan Sabtu (8/4) sehingga menimbulkan penumpukan di wilayah Kota Jambi.
 

Pewarta: Tuyani
Editor: Edy M Yakub
Copyright © ANTARA 2023