Jakarta (ANTARA News) - Anggota Komisi V DPR RI Arwani Thomafi meminta Komite Keselamatan Tranportasi Nasional (KNKT) melakukan investigasi terhadap Bandara Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat, karena pesawat yang mendarat di bandara  ini sering tergelincir.

"Dalam setahun, terjadi empat kali masalah, seperti tergelincirnya pesawat yang mendarat semalam. KNKT diminta melakukan investigasi," kata Arwani di Jakarta, Senin.

Arwani mengbatakan masalah-masalah yang terjadi di Bandara Supadio harus segera ditindaklanjuti untuk menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat.

Menurutnya, setiap terjadi insiden di penerbangan, selalu ada investigasi. "Namun hasil investigasinya tidak selalu kita dengar," kata Sekretaris Fraksi Partai Persatuan Pembangunan ini.

Terkait insiden di bandara Supadio tadi malam di mana sebuah pesawat tergelincir saat hendak mendarat.  "ini bukan pertama kalinya terjadi. Dari beberapa kejadian, insiden terjadi pada saat landasan basah, diguyur hujan, dan atau tiupan angin yang kencang," ujar Arwani.

(zul)

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2012