Dushanbe (ANTARA News) - Narkoba seberat lebih dari 122 kilogram disita oleh dinas layanan khusus Tajikistan dalam operasi yang dilakukan di Provinsi Utara Suhgd negara, kata Komite Negara untuk Keamanan Nasional.

Komite menjelaskan sebuah truk Kamaz yang dikemudikan oleh Sadriddin Safarov (46 tahun) telah ditahan dalam sebuah operasi khusus.

Pada saat truk itu diperiksa, ditemukan 120 kilogram obat-obatan, termasuk 70 kilogram ganja dan 50 kilogram opium yang kemudian disita oleh petugas.

RIA Novosti melaporkan penyelidikan sedang berlangsung berkaitan dengan temuan itu.

Sepanjang 2012, Komite Keamanan Nasional Tajikistan telah menyita lebih dari tiga metrik ton obat-obatan terlarang.

(H-AK/H-RN)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013