Jakarta (ANTARA News) - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menyatakan perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS), Apple Inc., akan merealisasikan investasi senilai tiga juta dolar AS atau Rp28,5 miliar di Indonesia pada 2013.

"Tahun ini ada sejumlah perusahaan asing yang mau investasi di Indonesia, salah satunya adalah Apple Inc.," kata Kepala BKPM Chatib Basri usai memaparkan realisasi penanaman modal tahun 2012 di Jakarta, Selasa.

"Apple Inc. membuka online store terlebih dahulu dan nantinya akan membuka dealer resmi di Indonesia. Berapa jumlahnya saya tidak tahu," katanya.

Menurut Chatib, masuknya Apple Inc. ke Indonesia sejalan dengan rencana investasi Foxconn Technology Group asal Taiwan yang merupakan pemasok dan merakit produk-produk Apple Inc.

Deputi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal BKPM, Azhar Lubis, mengatakan persetujuan rencana investasi Apple Inc. sudah selesai tahun 2012.

Namun dia mengaku tidak tahu secara rinci rencana realisasi investasi Apple Inc. di Indonesia. Dia hanya menjelaskan, biasanya perusahaan melakukan analisis pasar dan lokasi sebelum merealisasikan investasi.

(R017)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013