Shanghai (ANTARA) - Saham China dan Hong Kong ditutup hampir datar pada perdagangan Selasa, karena investor tetap berhati-hati menjelang rilis data manufaktur China untuk Mei.

Indeks saham-saham unggulan China CSI300 dan Indeks Komposit Shanghai masing-masing berakhir naik tipis 0,1 persen. Indeks acuan Hang Seng Hong Kong juga sedikit menguat 0,2 persen, sedangkan Indeks China Enterprises terangkat 0,5 persen.

Aktivitas pabrik China kemungkinan mengalami kontraksi lebih lanjut pada Mei, jajak pendapat Reuters menunjukkan pada Senin (29/5/2023), menambah tekanan yang dihadapi ekonomi terbesar kedua di dunia itu di tengah pemulihan ekonomi yang tidak merata dari pandemi COVID-19. Indeks Manajer Pembelian (PMI) manufaktur resmi akan dirilis pada Rabu (31/5/2023).

"Sentimen di sekitar China terus menjadi bearish menjelang PMI manufaktur Mei yang akan dirilis pada Rabu (31/5/2023)," tulis analis UBS dalam sebuah catatan.

Sementara itu, ketegangan antara dua ekonomi terbesar dunia terus berlanjut. China telah menolak permintaan Amerika Serikat untuk pertemuan antara kepala pertahanan mereka pada forum keamanan tahunan di Singapura akhir pekan ini, media melaporkan pada Senin (29/5/2023), tanda baru ketegangan antara kekuatan.

Meskipun sentimen melemah secara keseluruhan, saham kecerdasan buatan (AI) melonjak 3,2 persen.

Beberapa saham perusahaan AI melonjak karena konsep antarmuka otak-komputer, dengan Innovative Medical Management Co Ltd dan Jiangsu Apon Medical Technology Co Ltd masing-masing melonjak 10,0 persen dan 20,0 persen.

Saham Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali populer di kalangan investor. CRRC Corp Ltd, raksasa produsen rolling stock, naik sebanyak 10 persen.

Saham teknologi yang diperdagangkan di Hong Kong terangkat 1,5 persen pada penutupan pasar, dengan Alibaba dan Tencent masing-masing naik 1,3 persen dan 1,0 persen.


Baca juga: Saham China dibuka melemah, indeks Shanghai berkurang 0,21 persen
Baca juga: Saham Hong Kong ditutup menguat setelah aktivitas jasa China meningkat
Baca juga: Saham Shanghai ditutup di tertinggi 9 bulan ditopang pemulihan China

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2023