Bandung (ANTARA News) - Calon wakil gubernur Teten Masduki mendatangi relawan pendukungnya di sejumlah lokasi di Kota Bandung pada hari kelima masa kampanye Pilkada Jawa Barat 2013.

"Saya temui relawan yang merupakan bagian dari rakyat, saya akan bergerak dan asyik bergerak dengan rakyat," kata Teten dalam pertemuan dengan relawan di Bandung, Senin.

Teten menyambangi beberapa Posko Relawan Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki (Paten) di Kota Bandung. Hal yang sama juga dilakukan Teten ketika berkampanye di beberapa lokasi lainnya di Jabar.

Menurut Teten, melalui komunikasi dengan para relawan ia mendapat banyak informasi dari masyarakat termasuk permasalahan yang dihadapi rakyat yang mengerucut pada tiga bidang yakni kesehatan, pendidikan, dan peluang usaha.

"Kami berkomunikasi tidak hanya berpikir masalah pemenangan tapi juga menyerap aspirasi dari rakyat, juga kemajuan apa yang telah diraih," katanya.

Pada kesempatan itu Teten menyosialisasikan program Kartu Binangkit yang akan direaliasasikan bila ia dan Rieke terpilih memimpin Jabar. Kartu itu akan berguna bagi masyarakat untuk memastikan mendapat akses bidang pendidikan, kesehatan, dan permodalan usaha.

Selama berkampanye di Kota Bandung Teten juga menyempatkan menemui beberapa pelaku usaha yang juga relawan Paten, termasuk berkunjung ke pelaku usaha jual beli barang rongsokan.

Sepanjang Senin (11/2) pasangan calon gubernur-wakil gubernur Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki mendapat jatah kampanye di wilayah Daerah Pemilihan Jabar I dan II yakni di kawasan Bandung Raya termasuk Kota Cimahi.

(S033/S024)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013