Jakarta (ANTARA) -
Ford kembali membuat gebrakan baru melalui agen pemegang merek (APM) mereka di Indonesia, yakni RMA dengan menghadirkan dua kendaraan terbarunya Ranger Raptor dan Everest, hingga tips berlibur yang hemat bersama dengan keluarga tercinta.
 
Selain dua berita di atas, masih terdapat beberapa berita lainnya yang tayang pada Kamis (8/6) dan masih layak untuk dibaca kembali. Berikut rangkumannya: 
 
 
RMA Indonesia sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Ford di Indonesia, resmi menghadirkan dua jajaran kendaraan terbaru mereka yakni Ford Ranger Raptor dan Ford Everest Titanium generasi terbaru dengan harga mulai dari Rp481 juta on the road Jakarta.
 
 
Pianis asal Amerika Serikat peraih penghargaan Grammy Awards, George Winston, meninggal dunia pada usianya yang ke-73 tahun.
 
 
Grup idola K-pop SHINee akan merilis video musik untuk lagu pra-rilis baru mereka berjudul "The Feeling” pada 10 Juni 2023 atau menjelang kembalinya grup ke dunia musik melalui album baru "HARD".
 
 
Sebuah kampanye baru-baru ini yang dilakukan oleh Satacom telah memicu peringatan keamanan yang serius karena melibatkan penggunaan ekstensi browser (peramban) berbahaya untuk mencuri aset kripto dari ribuan pengguna yang tidak curiga.
 
 
Berlibur bersama keluarga khususnya anak-anak membutuhkan perencanaan yang matang demi kenyamanan dan biasanya membutuhkan biaya lebih besar mengingat jumlah orang yang diajak.

Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023