Beijing (ANTARA) - Pameran Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Internasional China (CISMEF) ke-18 akan digelar di Guangzhou, Provinsi Guangdong, China selatan, mulai 26 hingga 30 Juni.

Diselenggarakan bersama oleh Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi China (MIIT), Badan Administrasi Negara untuk Peraturan Pasar, dan pemerintah Provinsi Guangdong, pameran tersebut akan fokus kepada kebutuhan aktual dUKM, ungkap Xu Xiaolan, Wakil Menteri MIIT pada konferensi pers.

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Internasional untuk Usaha Kecil dan Menengah kedua juga akan digelar sebagai bagian dari pameran tersebut.

Sejauh ini sekitar 1.600 peserta pameran domestik dan 300 peserta pameran luar negeri telah mendaftar ambil bagian dalam pameran itu, kata Lyu Yuyin, Wakil Gubernur Provinsi Guangdong.

Hingga akhir 2022, terdapat 52 juta usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di China, sementara sejauh ini hampir 9.000 perusahaan "raksasa kecil" (little giant) telah dikembangkan oleh MIIT.

Perusahaan-perusahaan "raksasa kecil" tersebut mewakili elit baru UKM yang memiliki spesialisasi dalam ceruk pasar, mengedepankan teknologi mutakhir, dan menunjukkan potensi besar. 
 

Pewarta: Xinhua
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2023