KKN Kebangsaan juga diikuti oleh satu perguruan tinggi yang berasal dari negara Malaysia yaitu Universitas Malaysia Serawak (UNIMAS)
Jambi (ANTARA) - Universitas Jambi (Unja) mengirimkan 10 delegasi mahasiswa untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan tahun 2023 di perbatasan Indonesia-Malaysia, Provinsi Kalimantan Barat bersama Universitas Tanjungpura sebagai pelaksana.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unja, Teja Kaswari di Jambi, Selasa, mengatakan pada tahun 2023 ini, tidak kurang dari 41 perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia yang akan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.

Selain dari PTN dan PTS di Indonesia, KKN Kebangsaan juga diikuti oleh satu perguruan tinggi yang berasal dari negara Malaysia yaitu Universitas Malaysia Serawak (UNIMAS).

KKN Kebangsaan tahun 2023 mengusung tema meneguhkan nilai-nilai kebangsaan untuk menjaga keutuhan NKRI di wilayah perbatasan.

Kegiatan ini akan berpusat di dua kabupaten yaitu Kabupaten Sambas dan Kabupaten Bengkayang, Kalbar.

KKN Kebangsaan tahun 2023 berlangsung selama satu bulan yang akan dimulai pada tanggal 20 Juli hingga 20 Agustus 2023.

"Universitas Jambi merupakan salah satu perguruan tinggi di Indonesia yang selalu mengirimkan delegasi terbaiknya sejak awal KKN Kebangsaan dimulai. Mahasiswa-mahasiswa terbaik Universitas Jambi akan secara bersama membaur dengan mahasiswa dari perguruan tinggi lain," katanya.

Delegasi 10 mahasiswa Unja tersebut juga mendapatkan pembekalan sebelum mengikuti KKN Kebangsaan.

Ia berharap mahasiswa ini menjaga nama baik perguruan tinggi.

Selain itu, ia berpesan agar mahasiswa menjaga komunikasi yang baik antara sesama peserta dan warga masyarakat di lokasi KKN Kebangsaan. Hal itu menjadi keberhasilan dalam mengikuti KKN Kebangsaan ini, demikian Teja Kaswari.

Baca juga: Mahasiswa Unja ikuti program TMMD

Baca juga: Unja siap terima 10 mahasiswa internasional dari ASEAN

Baca juga: Universitas Jambi tuan rumah MTQ Mahasiswa Nasional 

Baca juga: Jambi kirim dua mahasiswa ikut Pertukaran Pemuda Antar-Negara 2023

Pewarta: Tuyani
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2023