Berlin (ANTARA News) - Menteri Keuangan Jerman Wolfgang Schaeuble memperingatkan solusi tak bertanggungjawab atas krisi utang di Siprus dan menyesalkan penolakan parlemen Siprus memenuhi syarat digelontorkannya paket dana talangan untuk Siprus.

"Kami akui dan sesali keputusan itu.  Agar rencana penyelamatan itu ada kami perlu cara yang kredibel untuk mengetahui bagaimana Siprus akan mendapatkan lagi akses ke pasar keuangan," kata Schaeuble dalam satu wawancara televisi. "Untuk saat ini utang Siprus itu terlalu tinggi, harus dikurangi."

Schaeuble memperingatkan langkah negara pulau itu yang disebutnya sebagai solusi tak bertanggungjawab untuk krisis utang yang serius, setelah parlemen menolak syarat-syarat bailout yang disebut para wakil rakyat Siprus sebagai pemerasan oleh para pemberi pinjaman.

"Situasinya sudah serius namun ini harusnya tidak membuat kita mengambil keputusan yang tak masuk akal," katanya kepada televisi ZDF seperti dikutip AFP.

Kendati begitu Schaeuble menyatakan bersimpati kepada demonstran Siprus yang menentang kesepakatan bailout.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013