Washington (ANTARA News) Federal Reserve atau Bank sentral AS pada Rabu memutuskan untuk mempertahankan kebijakan moneter longgarnya serta memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi 2013 dan 2014.

Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC), dewan kebijakan Fed, seperti dikutip dari AFP mengatakan pihaknya melihat pertumbuhan ekonomi "rebound" menjadi melaju "moderat" dalam beberapa bulan terakhir setelah melambat di kuartal keempat 2012, ketika hanya tumbuh 0,1 persen.

Namun demikian FOMC merevisi sedikit turun perkiraan pertumbuhan menjadi 2,3-2,8 persen tahun ini dan 2,9-3,4 persen pada 2014.

Pada saat yang sama memperkirakan tingkat pengangguran turun sedikit lebih cepat daripada dalam pandangannya yang dibuat Desember, menjadi 7,3-7,5 persen pada akhir tahun ini dan 6,7-7,0 persen pada 2014. Tingkat saat ini adalah 7,7 persen.

(Uu.A026)

Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013