Jakarta (ANTARA News) - Mantan Ketua Dewan Pertimbangan Agung (DPA) periode 1999-2003 Letnan Jenderal TNI (Purn) Achmad Tirtosudiro dirawat di RS Puri Cinere, Jakarta Selatan sejak Rabu (21/6). Dokter yang bertugas di RS Puri Cinere, dr Danu Indra Putra, saat dihubungi di Jakarta pada Kamis mengatakan, Achmad Tirtosudiro menjalani perawatan karena terkena penyakit lama yakni stroke yang disertai diabetes. "Namun, pada hari ini, kondisi Bapak sudah mulai membaik," katanya. Mantan Pelaksana Harian Ketua Umum Ikatan Cendekiawan Muslim (ICMI) periode 1998-2000 itu dirawat di lantai 5 kamar 555 RS Puri Cinere. Achmad yang beristri Suresmi Natalegawa dan bapak tujuh anak terpilih menjadi Pelaksana Harian ICMI menyusul terpilihnya Ketua Umum ICMI BJ Habibie sebagai Wapres tahun 1998. Pria yang lahir 8 April 1922 di Plered, Purwakarta, Jabar itu juga pernah menjabat Duta Besar RI untuk Arab Saudi 1982-1985 dan peraih Bintang Maha Putra Adipradana.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006