Jakarta (ANTARA) - Sejumlah peristiwa penting dan menarik terjadi di Jakarta pada Sabtu (22/7) di antaranya kebakaran terjadi di sebuah bangunan rumah di wilayah Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Sabtu (22/7) malam.

Kemudian, sejumlah jabatan yang kosong di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI saat ini dalam proses penentuan kandidat tiga besar.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali:

1. 70 personel Gulkarmat Jakbar padamkan kebakaran di Cengkareng

Sebanyak 70 petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat memadamkan kebakaran bangunan rumah di Jl. Duri Kosambi, Bok Haji Amsir No.13, RT 01/RW 07, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu malam.
Berita selengkapnya klik di sini

2. RDF Bantargebang dinilai mampu bantu capai target pendapatan daerah

Komisi C DPRD Provinsi DKI Jakarta menilai program pengolahan sampah menjadi bahan bakar (refuse derived fuel/ RDF) di TPST Bantar Gebang mampu membantu pemerintah mencapai target pendapatan daerah.
Berita selengkapnya klik di sini
 
Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Selatan menghadirkan delapan remaja pengendara sepeda motor hendak tawuran menggunakan senjata tajam di Lebak Bulus, Sabtu (22/7/2023) dini hari. ANTARA/HO-Humas Polres Metro Jakarta Selatan/aa. (Handout Humas Polres Metro Jakarta Selatan)

3. Masih ada jabatan kosong, BKD DKI sedang proses seleksi tiga besar

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta masih melakukan proses seleksi yang saat ini memasuki tahap tiga besar untuk mengisi kekosongan jabatan di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
Berita selengkapnya klik di sini

4. Polisi cegah remaja hendak tawuran pakai senjata tajam di Lebak Bulus

Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Selatan berhasil mencegah delapan orang remaja pengendara sepeda motor yang hendak tawuran menggunakan senjata tajam di Jalan Lebak Bulus Raya, Kebayoran Lama, Sabtu dini hari.
Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Mentari Dwi Gayati
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2023