Shanghai (ANTARA) - Produsen mobil China SAIC Motor pada Minggu (23/7) mengatakan bahwa ada kesepakatan dengan produsen mobil Jerman Audi untuk bersama-sama mengembangkan kendaraan listrik.

"Berbagai inisiatif, di antaranya lisensi, pengembangan bersama, merupakan cara kerja sama yang memungkinkan di masa depan. Pasar mobil China sedang mengalami transformasi yang belum pernah terjadi. Kami akan memperdalam kerja sama strategis untuk menjamin situasi yang saling menguntungkan," ujar Zu Sijie, Vice President sekaligus Chief Engineer SAIC Motor.

Sijie mengatakan bahwa SAIC Motor dan Audi telah menjadi mitra strategis, dan kedua belah pihak telah mencapai kesepakatan untuk mempercepat pengembangan kendaraan listrik melalui kerja sama.

Perusahaan yang berbasis di Shanghai itu mengumumkan rencana tiga tahun guna menggenjot penjualan tahunan kendaraan energi baru menjadi 3,5 juta unit pada 2025, meningkat 2,5 kali lipat dibandingkan pada 2022.




 

Pewarta: Xinhua
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2023