Nanti pendekatannya akan OJK jadikan satu sehingga bisa kami awasi secara terintegrasi,"
Jakarta (ANTARA News) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan melakukan pengawasan terhadap berbagai jenis lembaga keuangan yang berbentuk konglomerasi secara terintegrasi.

"Nanti pendekatannya akan OJK jadikan satu sehingga bisa kami awasi secara terintegrasi," kata Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad di Jakarta, Senin.

Dia mengatakan bahwa saat ini perkembangan grup konglomerasi yang bergerak di bidang keuangan sangat pesat. Oleh karena itu diperlukan pengawasan terhadap lembaga-lembaga keuangan tersebut untuk melindungi kepentingan masyarakat.

Ia menambahkan pengawasan secara terintegrasi akan memudahkan OJK untuk melakukan koordinasi dalam mengawasi sebuah grup konglomerasi yang terdiri dari berbagai jenis lembaga keuangan.

"Sehingga tidak terjadi lagi loopholes yang tidak perlu karena kami akan dekati dengan pengawasan yang lebih koordinatif dari seluruh sektor di dalam konglomerasi itu," katanya..

Saat ini OJK tengah melakukan berbagai diskusi internal untuk merumuskan peraturan pengawasan tersebut sehingga setelah OJK diberikan kewenangan untuk melakukan pengawasan perbankan oleh Bank Indonesia (BI), maka pengawasan terintegrasi tersebut bisa segera diterapkan.

Untuk memperlancar proses transisi pengawasan lembaga keuangan dari BI kepada OJK, saat ini pihaknya sudah membentuk sebuah tim transisi sesuai amanah dari Undang-undang.

"Kami sudah bentuk tim transisi untuk mempersiapkan agar masa transisi ini bisa berjalan dengan lancar," katanya.

(A064/B012)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013