Denpasar (ANTARA News) - Dell Aspac Jakarta mengawali pertandingan pertama seri V musim reguler Speedy National Basketball Leageu (NBL) Indonesia 2012-2013 di GOR Purna Krida Kerobokan, Kabupaten Badung, Bali, dengan kemenangan telak atas Stadium, 81-58, Sabtu malam.

Pertandingan yang berlangsung timpang itu memang sudah diprediksi sebelumnya, walaupun pada laga tersebut Aspac banyak memainkan para pemain cadangannya.

Tim yang berada di pucak klasemen sementara itu sejak kuarter pertama unggul dengan selisih angka "double digit" sampai babak akhir.

Pada laga perdana di Bali itu para pemain cadangan Aspac berhasil mengoleksi 45 poin sedangkan Stadium hanya 16.

Para pemain stadium melakukan kesalahan sebanyak 10 kali sepanjang pertandingan sedangkan lawannya dari satu kota tersebut 13 kali.

Pemain andalan Stadium berusaha mengejar ketinggalan dengan mengoleksi 21 angka namun sayang usaha tersebut sia-sia, sebab para punggawa Aspac tidak memberikan ruang bagi lawannya mengembangkan permainan.

Andakara Prastawa Dhyaksa, pemain guard Aspac mengoleksi angka terbanyak dengan 22 poin sedangkan Handri Satrya Santosa, putra daerah yang direkrut tim unggulan juara tersebut, tampil cukup memukau.

Aspac pada seri V menghadapi tim yang lebih ringan yakni Stadium, Pasific, Bimasakti dan Tonga BSC. Lawan terberat mereka saat bertemu Satria Muda dan Pelita Jaya.

Sebagai tim paling konsisten pertandingannya selama musim ini, Aspac bertekad terus menjaga penampilannya untuk menjaga posisi puncak.

"Kemungkinan besar kami akan lebih banyak melakukan rotasi. Hal ini penting agar semua pemain siap ketika laga final nanti," ujar Xaverius Prawiro, shooting guard Aspac sebelumnya.

Pelatih Stadium Abdurrachman Padang usai pertandingan memberikan wejangan kepada anak didiknya untuk terus mengintropeksi diri.

Pewarta: I Gusti Ketut Agung Wijaya
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013