Nuremberg (ANTARA News) - Dalam pertandingan yang diwarnai "hujan kartu", total empat kartu merah dan delapan kartu kuning, kesebelasan Portugal berhasil mengalahkan Belanda 1-0 dalam putaran kedua Piala Dunia 2006 di Nuremberg, Jerman, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB). Portugal di babak selanjutnya bakal menghadapi Inggris, yang dalam pertandingan sebelumnya di Stuttgart mengalahkan Ekuador 1-0. Namun, Portugal bakal kesulitan melawan Inggris lantaran dua pemain terbaiknya, A. Deco dan F. Costinha, tak bisa main gara-gara terkena kartu merah saat melawan Belanda. Sementara itu, tim Belanda yang bernafsu menyamakan gol sekaligus mengalahkan Portugal dalam pertandingan sama-sama keras tersebut juga kehilangan dua pemain, G. Van Bronckhorst dan K. Boulahrouz, lantaran kartu merah. Portugal meraih kemenangan melalui gol tunggal Nuno Maniche, gelandang bertahan bernomor punggung 18, di menit ke-23. Walau terkena kartu kuning, ia terlihat mampu menjaga tempo permainan bagi Portugal hingga berakhirnya pertandingan. Pemain Portugal yang mendapat kartu kuning adalah A. Ricardo, J. Nuno Valente, N. Maniche, L. Figo dan A. Petit. Sedangkan, tim Belanda yang terkena kartu kuning adalah R Van der Vaart, J. Vennegoor van Hesselink, W. Sneijder, dan M. Van Bommel. Pada babak kedua, kedua kesebelasan akhirnya sama-sama bermain sembilan orang lantaran mereka bermain emosional. Pemain Belanda yang terlihat sangat emosional agaknya membuat mereka berulang kali gagal memanfaatkan peluang mencetak gol. Portugal mencatat kemenangan tersebut untuk melanjutkan catatan prestasi mereka melawan Belanda, karena dalam 15 tahun terakhir ini kesebelasan Portugal senantiasa menang atas Belanda. Bahkan, Nuno Maniche jualah yang dalam pertemuan terakhir mereka sebelum Piala Dunia 2006 --di semi-final Piala Euro 2004-- yang mencetak satu gol saat Portugal mengalahkan Belanda 2-1. Pauleta yang digantikan A. Petit adalah pemain Portugal yang berjasa menjadi pengumpan bola langsung kepada Maniche, yang sempat mengolahnya terlebih dulu beberapa detik menjelang mencetak gol ke gawang Belanda. Gol inilah yang akhirnya menjadi penentu kemenangan Portugal, sehingga memasuki babak delapan besar Piala Dunia melawan Inggris pada 1 Juli 2006. Tim ahli dari Asosiasi Sepakbola Dunia (FIFA) dalam partai pertandingan keras di antara Portugal lawan Belanda itu menetapkan Nuno Maniche yang berusia menjadi pemain terbaik (Man of the Match). Dalam pertandingan itu, Maniche mencetak gol keenam dalam 35 kali penampilan internasionalnya. Berikut ini susunan pemain dan strategi dasar kedua kesebelasan: Portugal (4-5-1), pemain: 1-Ricardo; 13-Miguel, 16-Ricardo Carvalho, 5-Fernando Meira, 14-Nuno Valente; 6-Costinha, 18-Maniche 7-Luis Figo (diganti C. Tiago di menit ke-84), 20-Deco, 17-Cristiano Ronaldo (diganti C. SImao lantaran cedera kaki di menit ke-34); 9-Pauleta (digantikan A.Petit di menit ke-45). Pelatih: Luiz Felipe Scolari. Belanda (4-3-3), pemain: 1-Edwin van der Sar; 3-Khalid Boulahrouz, 13-Andre Ooijer, 4-Joris Mathijsen (diganti R. Van der Vaart di menit ke-56), 5-Giovanni van Bronckhorst; 18-Mark van Bommel (diganti J. Heitinga di menit ke-67), 20-Wesley Sneijder, 8-Phillip Cocu (diganti J. Vennegoor Van Hesselink pada menit ke-84); 17-Robin van Persie, 7-Dirk Kuyt, 11-Arjen Robben. Pelatih: Marco van Basten. Pertandingan dipimpin wasit Valentin Ivanov, dibantu hakim garis Nikolay Golubev dan Evgueni Volnin, yang kesemuanya dari Rusia. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2006