Jakarta (ANTARA News) - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak mencalonkan artis sebagai calon legislatif. Demikian diungkapkan oleh Sekretaris Jenderal PKS, Taufik Ridho dalam keterangan persnya di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Selasa.

"Caleg PKS tidak ada dari artis. Tapi semua murni kader PKS. PKS bukan anti artis. Kita jadikan PKS sebagai school of leadership yang akan mem-feeder kebutuhan-kebutuhan kepemimpinan," kata Taufik.

Selain itu, PKS juga tidak mencalonkan Presiden PKS, Sekretaris Jenderal PKS dan Ketua Majelis Pertimbangan Pusat partai sebagai caleg DPR RI.

"Setelah rapat pleno partai semalam, diputuskan bahwa Presiden PKS, Sekretaris Jenderal dan Ketua Majelis Pertimbang Pusat tidak dicalonkan sebagai caleg. Mereka diharuskan fokus untuk mengurus partai," kata Taufik.

Sedangkan menteri dari PKS yang saat ini duduk di Kabinet Indonesia Bersatu II, Menteri Komunikasi dan Informasi, Tifatul Sembiring dicalonkan sebagai caleg dari daerah pemilihan Sumatera Utara I. Sedangkankan Menteri Pertanian Suswono dicalonkan sebagai caleg dari daerah pemilihan Jawa Tengah.

"Aturan normatif tidak ada bagi menteri dilarang menjadi caleg dan basis massa keduanya yang meminta untuk dijadikan caleg sesuai dengan aturan di PKS bahwa caleg berdasarkan permintaan dari bawah," kata Taufik.

Sementara itu, Ketua Fraksi PKS, Hidayat Nur Wahid menambahkan, PKS juga tidak mencalonkan suami-istri secara bersamaan sebagai caleg.

"Ini untuk menghindari politik dinasti dan tidak mengganggu harmonisasi rumah tangga," kata Hidayat. (Zul)

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013