masyarakat sudah menyimpan ingatan produk kerajinan dari Bantul itu untuk belanja di kemudian hari
Bantul (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, terus mempromosikan produk industri kreatif pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), salah satunya melalui pameran Produk Industri Kreatif Bantul pada 15 sampai 17 Agustus 2023.

"Jika pameran produk industri kreatif itu belum mencapai target-target yang dikehendaki, percayalah, namanya orang itu pasti punya memori, pada saat hari-hari yang akan datang, mereka membutuhkan barang kerajinan atau produk kreatif itu," kata Bupati Bantul Abdul Halim Muslih di Bantul, Kamis.

Menurut dia, masyarakat yang berkunjung dan melihat berbagai produk industri kreatif dalam pameran belum tentu membutuhkan produk saat itu juga, namun setidaknya masyarakat sudah menyimpan ingatan produk kerajinan dari Bantul itu untuk belanja di kemudian hari.

"Karena kita pernah menggelar pameran pasti mereka akan teringat, jadi yang dibutuhkan produk kerajinan misalnya anyaman bambu dari Dlingo Bantul, itu selalu begitu, kebutuhan orang tidak selalu bersamaan dengan momentum pameran," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, pameran produk industri kreatif Bantul yang digelar Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Bantul itu penting untuk memberikan ingatan-ingatan kepada masyarakat.

Baca juga: Pemkab Bantul tingkatkan produktivitas pertanian dengan mekanisasi

Baca juga: Bantul gerakkan petani beralih ke pompa listrik untuk irigasi sawah


"Terutama tentang ketersediaan produk produk industri kreatif di Bantul dengan beraneka ragam jenis bentuk dan material yang digunakan," katanya.

Lebih lanjut Bupati mengatakan, pemerintah daerah juga selalu memberikan apresiasi kepada para pelaku industri kreatif serta pihak terkait yang tak kenal putus asa di era apapun, baik saat pandemi hingga setelah pandemi COVID-19 yang terus eksis berproduksi dan mempromosikan produk di berbagai macam kesempatan.

"Memang sudah seharusnya demikian para pelaku industri kreatif ini, mereka adalah orang orang hebat yang tak pantang menyerah sebagaimana tema Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan RI yaitu Terus Melaju untuk Indonesia Maju. Demikian pula Bantul yang terus mengupayakan Bantul yang maju dan menyejahterakan masyarakat," katanya.

Baca juga: Bupati: Pembangunan infrastruktur perdesaan jadi prioritas Bantul

Baca juga: Pameran kerajinan Bantul Expo tingkatkan daya saing pelaku UMKM

Pewarta: Hery Sidik
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2023