Benar bahwa Bianconeri telah di ambang Scudetto, tetapi tidak ada yang mustahil dalam sebuah pertandingan
Roma (ANTARA News) - Pelatih Lazio Vladimir Petkovic menyebut bahwa Juventus sebagai kandidat kuat juara Liga Italia (Serie) bukan tim yang tidak bisa dikalahkan.

Lazio akan menantang Juventus dalam laga Serie A yang digelar di Stadio Olimpico pada Selasa dini hari WIB. Kini "I Biancocelesti" menduduki posisi keenam dengan meraup 51 poin, terpaut tujuh poin dengan AC Milan yang kini berada di posisi ketiga.

"Benar bahwa Bianconeri telah di ambang Scudetto, tetapi tidak ada yang mustahil dalam sebuah pertandingan. Tidak ada tim yang tidak bisa dikalahkan, termasuk juga Juventus," kata Petkovic sebagaimana dikutip dari laman Football Italia.

"Kami mampu menekan Juve dan menyingkirkan mereka ketika berlaga di semifinal Coppa Italia. Kami harus percaya penuh dengan jalannya pertandingan selama 90 menit.  Kami tidak akan membiarkan permainan mereka berkembang," katanya.

"Tidak cukup tampil 100 persen ketika menghadapi Juventus. Kami harus punya semangat bertanding 150 persen. Saya menghormati Antonio Conte sebagai salah satu pelatih terbaik di Italia," katanya juga.

"Benar bahwa kami tidak akan baik tanpa dukungan fans di sana. Kami perlu dukungan fans. Saya berharap dapat menyaksikan mereka. Kami yakin dapat mencapai Liga Champions," katanya.

"Besok merupakan pertandingan menentukan bagi kami. Jika kami menang maka kami dapat memperbaiki peringkat di klasemen. Fakta bahwa kami tersingkir di ajang Europa menuntut kami bekerja lebih keras. Ini bukan waktunya lagi menganalisis apa yang akan terjadi di musim ini," katanya juga.

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013