Steve Blake bermain habis-habisan
Los Angeles (ANTARA News) - Hanya satu hari setelah Kobe Bryant menjalani operasi kaki, Los Angeles Lakers tetap membuka harapan mereka untuk maju ke babak playoff setelah dengan mengejutkan menumbangkan San Antonio Spurs 91-86, Minggu.

Pada pertandingan keras menuju babak playoff itu, Dwight Howard membuat 26 poin dan 17 rebound dan Steve Blake mengakhiri permainan dengan sumbangan 23 poin serta empat assists untuk Lakers, yang unggul 1 1/2 pertandingan atas Utah Jazz, yang akan bertanding Senin di Minnesota.

"Steve Blake bermain habis-habisan," kata pelatih Lakers Mike D`Antoni, "Pemain lain bermain bagus tapi Dwight dan Steve Blake tampil gila-gilaan," katanya seperti dikutip AFP.

Pada ujung permainan merebutkan tempat ke babak playoff, Bryant mengalami cedera urat kaki kiri dalam laga Jumat melawan Golden State.

Pemain berusia 34 tahun itu menjalani operasi Sabtu dan proses penyembuhannya diperhitungkan antara enam sampai sembilan bulan.

Blake mengatakan setiap pemain harus meningkatkan permainannya 15 kali lipat dari yang dilakukan pemain all star Bryant pada penghujung musim ini.

"Bila setiap orang benar-benar fokus dan konsentrasi atas apa yang diharapkan, saya kira kami tidak bisa dihentikan," kata Blake.

Tim Duncan mengakhiri permainan dengan sumbangan 23 poin dan 10 rebound untuk San Antonio, yang memimpin Oklahoma City Thunder dengan satu pertandingan dan unggul di Wilayah Barat. Spurs memperbaiki penampilan mereka menjadi 58-22 dan berada di puncak klasemen Divisi Barat Daya.

Lakers bersaing dengan Jazz untuk mendapatkan tempat terakhir yang kedelapan pada babak playoff di Wilayah Barat. Lakers, yang menang dalam empat laga terakhir mereka, tinggal memiliki satu pertandingan lagi sedangkan Jazz tersisa dua pertandingan.

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013