Sebelum pemain tanda tangan kontrak, kami sudah meminta komitmen bersama soal rencana evaluasi saat masuk setengah musim kompetisi. Jika memang kontribusinya minim, pemain harus rela dilepas tetapi hak-haknya tetap dipenuhi,"
Surabaya (ANTARA News) - Tim Persebaya Surabaya yang berlaga di kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia memutuskan untuk mencoret tiga pemain lokal, karena kontribusinya terhadap tim dinilai kurang maksimal selama putaran pertama.

Asisten Manajer Persebaya DU Amran Said Ali kepada wartawan di Surabaya, Jumat, mengatakan ketiga pemain lokal yang dicoret berdasarkan hasil evaluasi tim pelatih itu, adalah Fany Setyo Jatmiko, Ade Iwan dan Zaenal Anwar.

"Sebelum pemain tanda tangan kontrak, kami sudah meminta komitmen bersama soal rencana evaluasi saat masuk setengah musim kompetisi. Jika memang kontribusinya minim, pemain harus rela dilepas tetapi hak-haknya tetap dipenuhi," katanya.

Setelah melepas tiga pemain tersebut, manajemen tim Persebaya langsung mendapatkan pemain pengganti, yakni mantan pemain Arema Malang dan Persiwa Wamena, Ronny Firmansyah, dan Gerry Setya Adhi (Persegres Gresik United).

"Ronny sudah ikut latihan dengan tim, sementara Gerry rencananya besok (Sabtu, 27/4) akan gabung, karena baru saja menyelesaikan urusan dengan klub lamanya. Kami langsung kontrak mereka," ujar Amran.

Kedua pemain baru tersebut kemungkinan besar sudah bisa dimainkan saat Persebaya menghadapi tuan rumah Perseba Super Bangkalan, pekan depan.

Saat ini, Persebaya juga kedatangan mantan pemain Arema dan Persija (dua tim yang berlaga di kompetisi IPL), Khoirul Rivan, tetapi statusnya masih pemain seleksi.

"Kami juga masih menunggu pertimbangan dari tim pelatih soal ada tidaknya pemain yang dicoret atau akan direkrut. Yang jelas, untuk pemain asing tidak ada perubahan," tambahnya.

Hingga awal putaran kedua kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia, Persebaya belum pernah mengalami kekalahan dan bertengger di puncak klasemen dengan nilai 20, hasil dari enam kali menang dan dua kali imbang.

Kemenangan terakhir diraih Uston Nawawi dan kawan-kawan atas tuan rumah Persebo Bondowoso dengan skor 5-0 pada laga perdana putaran kedua di Stadion Ahmad Yani Sumenep, Madura, Selasa (23/4). (*)

Pewarta: Didik Kusbiantoro
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013