Saya yakin Bareskrim Polri dapat memimpin upaya pemberantasan jaringan narkoba ini sampai ke akarnya
Jakarta (ANTARA) - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyatakan institusi Polri membuktikan keseriusan dalam memberantas sindikat peredaran narkoba di Indonesia.

"Polri membuktikan keseriusan dalam menjaga masa depan bangsa dari bahaya narkoba," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu.

Bamsoet sapaan Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan Kabareskrim Polri Komjen Pol Wahyu Widada dalam membongkar jaringan narkoba terbesar se-Asia Tenggara dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang terhubung dengan Fredy Pratama.

Menurutnya, keberhasilan itu menunjukkan Polri mampu bekerjasama dengan berbagai pihak di dalam negeri, serta membangun kerja sama internasional dengan kepolisian dari berbagai negara lain.

Baca juga: Tim khusus Bareskrim Polri buru gembong narkoba Fredy Pratama
Baca juga: Ungkap TPPU narkoba internasional, Bareskrim selamatkan jutaan jiwa


"Saya yakin Bareskrim Polri dapat memimpin upaya pemberantasan jaringan narkoba ini sampai ke akarnya. Indonesia telah menderita kerugian yang besar di berbagai aspek dari aktivitas jahat mereka," katanya menegaskan.

Pemburuan terhadap jaringan Fredy Pratama telah dilakukan Bareskrim Polri sejak 2020 sampai dengan 2023. Total ada 408 laporan polisi, dengan jumlah tersangka mencapai 884 orang. Keberhasilan ini tidak lepas berkat kerja sama Bareskrim Polri dengan berbagai instansi penegak hukum lintas negara seperti Royal Malaysia Police, Royal Malaysian Customs Department, Royal Thai Police, US-DEA, dan instansi terkait lainnya.

"Penuntasan ini harus menjadi prioritas utama. Saya optimistis Bareskrim Polri akan memberikan kabar gembira selanjutnya untuk rakyat," harapnya.

Bamsoet juga mendukung langkah Polri, yang tidak hanya menindak jaringan narkoba dengan undang-undang narkotika. Bandar narkoba juga akan dimiskinkan untuk memberikan efek jeram sebagaimana telah dilakukan terhadap para tersangka yang juga dijerat dengan tindak pidana pencucian uang
(TPPU).

Baca juga: Bareskrim sita aset jaringan narkoba Fredy Pratama
Baca juga: Bamsoet minta Polri antisipasi modus baru penyelundupan narkoba

Pewarta: Fauzi
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2023