Berlin (ANTARA News) - Pelatih Bayern Munich Jupp Heynckes mengatakan bahwa juara Liga Jerman itu benar-benar memokuskan perhatian pada final Liga Champions menghadapi Borussia Dortmund pada 25 Mei nanti.  Kalah tidak ada dalam kamus mereka.

"Tak ada yang akan mengalihkan perhatian kami," kata pelatih berusia 68 tahn yang pada pertengahan musim akan digantikan mantan pelatih Barcelona Pep Guardiola. Heynckes juga akan pensiun setelah final Liga Champions ini.

"Para pemain luar biasa padu, baik secara mental maupun fisik. Kami punya satu tujuan dan tak seorang pun yang akan menghalangi kami dari tujuan ini," tambahnya menjelang pertandingan yang akan digelar di Stadion Wembley di London itu.

"Tim sepenuhnya fokus pada kemenangan yang saya tak pernah saksikan sepanjang karir saya," lanjut Heynckes yang akan menjalani laga terakhir Bundesliga pekan ini melawan Borussia Monchengladbach.

"Setelah musim lalu, bermain seperti kami menguasai kampanye ini membuktikan bahwa mereka adalah orang-orang istimewa dengan determinasi mengagumkan dan mereka semua adalah pemain-pemain saya," kata dia merujuk kekalahan menyakitkan pada final musim lalu melawan Chelsea, yang kemudian disusul kehilangan gelar juara Bundesliga dari Dortmund.

Bayern yang terakhir menjuarai Liga Champions pada 2001 setelah mengalahkan Valencia di final, kalah dari Inter Milan pada 2010 dan kalah adu penalti dari Chelsea di markas mereka Alliance Arena tahun lalu.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013