London (ANTARA News) - Juara dunia Italia naik 11 tingkat ke posisi kedua dalam daftar peringkat FIFA, yang masih dipuncaki juara dunia 2002 Brazil, meski tim asal Amerika Selatan itu tersingkir pada perempat-final di Jerman. Perancis, yang dikalahkan Italia pada final, naik empat tingkat ke posisi keempat, sementara Argentina naik enam tingkat ke posisi ketiga. Jerman juga melejit, naik 10 tingkat ke posisi sembilan --posisi 10 besar pertama mereka dalam dua tahun terakhir-- setelah berhasil mencapai semifinal Piala Dunia. Daftar peringkat pertama pasca Piala Dunia itu didasarkan atas kriteria baru dimana dipertimbangkan pula pentingnya pertandingan dan kuatnya lawan. Sistem peringkat sebelumnya telah lama dikritik dan kritikan itu seperti mendapat dukungan saat Republik Ceko (saat itu peringkat kedua) dan Amerika Serikat (peringkat kelima) gugur pada putaran pertama di Jerman, demikian Reuters. Berikut ini daftar 20 besar peringkat FIFA (angka dalam kurung menunjukkan perubahan posisi negara tersebut): 1. Brazil 1630 poin (0) 2. Italia 1550 (+11) 3. Argentina 1472 (+6) 4. Perancis 1462 (+4) 5. Inggris 1434 (+5) 6. Belanda 1322 (-3) 7. Spanyol 1309 (-2) 8. Portugal 1301 (-1) 9. Jerman 1229 (+10) 10. Republik Ceko 1223 (-8) 11. Nigeria 1149 (0) 12. Kamerun 1109 (+3) 13. Swiss 1028 (+22) 14. Uruguay 985 (+8) 15. Ukraina 961 (+30) 16. Amerika Serikat 933 (-11) 17. Denmark 927 (-6) 18. Meksiko 924 (-14) 19. Paraguay 915 (+14) 20. Pantai Gading 909 (+12) (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006