Jakarta (ANTARA News) - Aston Villa sepakat merekrut pemain muda Bulgaria Aleksandar Tonev dari klub Polandia, Lech Poznan, dan diharapkan kontraknya sudah ditandatangani pekan depan.

"Aston Villa adalah sebuah klub besar dan manajer serta klub punya kepercayaan kepada pemain-pemain muda dan etika tim," kata Tonev yang berusia 23 tahun dalam wawancara yang dipublikasikan di laman Villa, Sabtu.

Tonev mengaku saat  mendengar Aston Villa, itu berarti mengenai kesempatannya bermain di Liga Utama Inggris untuk sebuah klub besar.

Mantan kapten Villa, Stiliyan Petrov, yang mengumumkan pensiun akhir musim lalu dan sekarang menjadi asisten pelatih klub itu telah berperan besar dalam perekrutan Tonev.

"Stiliyan dan (striker Fulham) Dimitar Berbatov telah melakukan hal yang sangat baik dalam liga ini dan saya berharap bisa melakukan hal yang sama," kata Tonev. "Mereka berdua pemain besar Bulgaria dan harapannya saya bisa melakukan hal yang sama."

Tonev telah bermain 11 kali bersama tim nasional Bulgaria dengan melakukan debut pertamanya melawan Wales pada Oktober 2011 dan mencetak gol dalam kompetisi internasional senior dengan hatrik saat menang 6-0 atas Malta pada kualifikasi Piala Dunia Maret lalu.

Penerjemah: Suryanto
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013