Surabaya (ANTARA) - Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Rumah Politik Indonesia, Fernando Emas menilai upaya Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyiapkan Rumah Sakit TNI untuk korban perang di Gaza merupakan bukti nyata membantu Palestina.

"Langkah Prabowo itu akan membuat hubungan baik Indonesia dengan Palestina selalu terjaga dan harmonis," kata Fernando Emas dalam keterangannya di Surabaya, Sabtu.

Menurutnya, Menhan Prabowo membawa nama Indonesia semakin harum di kancah internasional dengan kerja nyata membantu Palestina.

Sikap Prabowo ini selaras dengan komitmen Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang selalu berada bersama Palestina. Langkah Prabowo ini dinilai demi menjaga hubungan antar Indonesia dengan Palestina.

Selain itu, kata dia, Prabowo juga telah membawa nama Indonesia menjadi semakin lebih baik di negara-negara Islam lainnya. Langkah Prabowo itu merupakan bentuk kemanusiaan yang sangat layak diapresiasi.

"(Nama baik) Indonesia juga (terjaga) di kalangan negara-negara pendukung perjuangan Palestina," ucapnya.

Tak hanya itu, lanjut dia, dalam nuansa politik saat ini, status Prabowo sebagai calon presiden (capres) sangat menjadi sorotan publik. Capres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) itu mudah terlihat oleh publik segala tindak-tanduknya.

Sehingga, dengan adanya pengiriman bantuan kepada warga Palestina itu semakin meyakinkan masyarakat akan kepemimpinan Prabowo. Publik semakin yakin Prabowo adalah pemimpin yang juga selalu mendengar aspirasi rakyat.

"Dukungan Prabowo tersebut semakin meyakinkan rakyat Indonesia yang mendukung perjuangan Palestina untuk mendukung Prabowo pada pilpres 2024," katanya.

Keinginan masyarakat soal tindakan pemerintah Indonesia terhadap korban di Palestina sudah dijawab oleh Prabowo dengan mengirimkan Kapal RS TNI AL ke Palestina. Prabowo telah berkoordinasi dengan Duta Besar Mesir dan Pelestina untuk menyalurkan bantuan.

"Untuk memperlancar, membantu koordinasi dan sebagainya. Kami terus koordinasi, saya undang Duta Besar Mesir sama Palestina untuk koordinasi bantuan-bantuan selanjutnya," kata Prabowo.

Rencananya, Prabowo akan membuka seluruh Rumah Sakit TNI untuk korban di Gaza, Palestina. Prabowo juga telah bekerja sama dengan Dubes Palestina untuk Indonesia.

"Tadi saya sudah sampaikan ke Duta Besar Palestina, kita membuka semua rumah sakit TNI untuk siap menerima pasien-pasien dari Palestina," ujarnya.
Baca juga: Menhan pastikan RI langsung kirim kapal RS saat diizinkan Mesir
Baca juga: Menhan: RI siap kirim kapal rumah sakit untuk rawat pengungsi Gaza
Baca juga: Menhan ingatkan pimpinan TNI waspadai intelijen asing di Indonesia

Pewarta: Abdul Hakim
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023