Jakarta (ANTARA) - Pakar dermatologi di Weill Cornell Medicine, New York City, Marisa Garshick, MD mengatakan mencabut rambut kemaluan semisal melalui prosedur waxing bisa aman jika dilakukan dengan benar dan salah satu kata kuncinya yakni menemukan spesialis waxing yang tepercaya.

Setidaknya, sambung dia seperti disiarkan Livestrong, Minggu (5/11) orang yang akan melakukan waxing harus mengenakan sarung tangan dan menggunakan stik baru setiap kali mereka mencelupkan ke dalam wadah lilin.

Jika seseorang mempertimbangkan untuk melakukannya sendiri, lakukan riset atau mintalah bantuan teman yang berpengalaman melakukan waxing.

Selain itu, ada baiknya juga untuk melakukan exfoliating area kemaluan dengan lembut sebelum melakukan waxing.

Baca juga: Ini kemungkinan risiko "waxing" pada area genital

Pastikan rambut juga cukup panjang setidaknya seperempat inci atau sekitar 0,6 cm agar wax dapat menempel, menurut Garshick.

Kemudian, setelah sesi waxing selesai, seseorang mungkin ingin mandi untuk menghilangkan sisa lilin di kulit. Sebaiknya gunakan air hangat suam-suam kuku daripada air panas demi menghindari iritasi

Jangan lupa gunakan losion atau krim pelembab yang lembut dan bebas pewangi. Ini akan membantu menenangkan kulit dan membantu meminimalkan kemerahan.

Seseorang juga sebaiknya menghindari penggunaan produk kulit yang mengandung alkohol, karena dapat menyebabkan rasa terbakar atau perih.

Hindari juga penggunaan celana denim atau legging dan pilihlah bawahan berbahan katun yang longgar, agar lebih nyaman setelah waxing.

Baca juga: Enam sebab kulit di rambut kemaluan gatal, akibat bercukur hingga kutu

Tetapi, jika seseorang baru saja mengalami kulit terbakar sinar matahari di area kaki atau selangkangan, mungkin sebaiknya tidak dulu melakukan waxing karena berisiko menyebabkan kulit lebih teriritasi.

Selain waxing, ada beberapa alternatif untuk menghilangkan rambut kemaluan yang bisa dicoba, salah satunya mencukur menggunakan pisau cukur.

Mencukur kecuali kulit terluka atau tergores itu tidak menyakitkan. Tetapi kelemahannya rambut akan mulai tumbuh kembali hanya dalam beberapa hari, dibandingkan waxing yang biasanya memakan waktu beberapa pekan.

Selain itu, prosedur ini dapat menyebabkan rambut tumbuh ke dalam.

"Menggunakan pelembab sebelum dan sesudah mencukur akan membantu menciptakan penghalang untuk meminimalkan gesekan dan melembutkan serta menghaluskan kulit,” ujar Garshick.

Baca juga: Dokter sarankan rambut kemaluan tak dicukur habis

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023