Urumqi (ANTARA) - Sebuah stasiun utama pengolahan gas dan minyak di ladang minyak Fuman, yang terletak di Cekungan Tarim, mulai dioperasikan pada Minggu (5/11) malam waktu setempat.

Hal itu disampaikan oleh pihak cabang ladang minyak Tarim milik PetroChina, produsen minyak dan gas terkemuka di China.

Ladang minyak Fuman, yang merupakan ladang minyak ultradalam terbesar di China, memiliki lebih dari 1 miliar ton sumber daya minyak dan gas, yang sebagian besar terdeteksi di bawah tanah pada kedalaman 7.500 hingga 10.000 meter, kata PetroChina.

Menurut perusahaan tersebut, ladang minyak Fuman diperkirakan akan menghasilkan 5 juta ton setara minyak dan gas setiap tahunnya per 2025 mendatang.

Pembangunan stasiun utama di ladang minyak Fuman dimulai pada Februari tahun ini. Sebuah perangkat pengolahan minyak dan gas baru, dengan hasil tahunan sebesar 2 juta ton minyak mentah dan 2 juta meter kubik gas alam, telah dibangun.

Jaringan pipa minyak dan gas sepanjang lebih dari 220 kilometer serta perangkat produksi tambahan terkait pun telah dipasang untuk memberikan dukungan kuat demi meningkatkan efisiensi eksplorasi ladang minyak Fuman.

Saat ini, produksi minyak dan gas di ladang minyak Fuman meningkat pesat dengan tingkat pertumbuhan tahunan rata-rata lebih dari 700.000 ton selama tiga tahun berturut-turut, sedangkan produksi minyak dan gas melampaui 3,3 juta ton pada 2022.

"Saat ini, produksi minyak harian di ladang minyak Fuman telah melampaui 9.600 ton, yang menyumbang hampir 50 persen dari produksi minyak mentah harian di ladang minyak Tarim," ujar Wang Xiaopeng, penanggung jawab eksploitasi ladang minyak Fuman.

Menurut Wang, produksi minyak dan gas tahunan di ladang minyak tersebut tahun ini terus mempertahankan tren pertumbuhan yang tinggi dan diperkirakan akan melampaui 4 juta ton, atau menembus rekor tertinggi.

"Hal ini akan makin meningkatkan pasokan minyak mentah dan kapasitas dukungan gas alam musim dingin," katanya.

Terletak di Daerah Otonom Uighur Xinjiang di China barat laut, Cekungan Tarim merupakan cekungan penghasil minyak bumi yang signifikan di China.

Sumber daya minyak dan gas ultradalam di cekungan tersebut menyumbang lebih dari 60 persen total sumber daya minyak dan gas ultradalam di daratan di China, dan 19 persen dari total global.

Pewarta: Xinhua
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Copyright © ANTARA 2023