Jakarta (ANTARA News) - Korean Expo 2013 hari ini resmi dibuka di Grand Ballroom Mulia Hotel, Jalan Asia Afrika, Senayan Jakarta.

"Acara ini sekaligus digelar untuk merayakan jalinan hubungan kerjasama yang baik antara Korea dan Indonesia selama 40 tahun," kata Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Kim Young-sun di Jakarta, Rabu.

Pameran yang diadakan oleh instansi pemerintah Korea untuk mempromosikan perdagangan; KOTRA (Korea Trade Center - Investmen promotion Agency - Embassy of the Republic of Korea) itu diikuti oleh 68 perusahaan terkemuka Korea Selatan.

"Dengan adanya pameran ini diharapkan akan memperkuat jalinan hubungan diplomatik antarkedua negara yang didasarkan pada kerja sama yang baik," kata dia.

Korean Expo digelar mulai hari ini hingga Jumat (28/6) mulai pukul 09.00 sampai 17.00 WIB.

Perusahaan yang ikut pameran antara lain bergerak di bidang seperti makanan dan minuman, obat-obatan, alat rumah tangga, kosmetik, bahan bangunan dan banyak lagi.

Di sana, pengunjung bisa melihat berbagai produk Korea, berinteraksi langsung dengan perusahaan Korea, menjalin kerjasama dengan menjadi distributor, agen, atau importir produk Korea.

Selain itu, pengunjung juga berkesempatan memenangkan lucky draw berupa Samsung Galaxy S4 dan "Happy Call" Pan.

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013