Jakarta (ANTARA) - Beragam berita politik telah diwartakan Kantor Berita ANTARA, berikut kami rangkum berita pilihan kemarin (27/11) yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengisi pagi Anda.
 
1. Tiga paslon teken deklarasi kampanye damai, tertib, dan taat hukum
 
Tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden resmi menandatangani Deklarasi Kampanye Damai, Tertib, dan Taat Hukum Peserta Pemilu Tahun 2024 di Jakarta, Senin.
 
Ketiga pasangan capres-wapres itu adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
 
 
2. Presiden: Perang dan pembantaian di era modern tidak masuk nalar
 
Presiden Joko Widodo mengatakan perang dan pembantaian terang-terangan yang terjadi pada era modern saat ini sangat tidak masuk di dalam nalar dan nurani.
 
"Sungguh tidak masuk di nalar, sungguh tidak masuk di dalam nurani kita, di dunia yang super modern sekarang ini masih terjadi perang dan pembantaian secara terang-terangan," ujar Joko Widodo dalam sambutannya di acara R20 International Summit of Religious Authorities (ISORA) di Jakarta, Senin.
 
 
3. Bawaslu RI siap tangani pelanggaran Pemilu 2024
 
Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI menyatakan siap menangani pelanggaran pada Pemilu 2024.
 
Hal itu disampaikan Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja di acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) di Jakarta, Senin.
 
"Bunga mawar, bunga melati. Bentuknya indah memikat hati. Kalau Gakkumdu sudah bersinergi. Pelanggaran pemilu siap ditangani," ucap Bagja dalam sambutannya.
 
 
4. KPU: TNI/Polri siap bantu pengiriman logistik pemilu ke Karimunjawa
 
KPU Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, memastikan pengiriman logistik pemilu ke Pulau Karimunjawa di Kecamatan Karimunjawa, Jepara, siap dibantu armada dari TNI maupun Polri ketika terjadi gelombang tinggi.
 
"Saat gelombang di Perairan Jepara cukup tinggi, tentunya alat transportasi laut yang biasa digunakan untuk mengirim tidak bisa, sehingga dibutuhkan alat transportasi laut yang lebih besar," kata Ketua KPU Kabupaten Jepara Ris Andy Kusuma di Jepara, Senin.
 
 
5. Menlu: Indonesia dorong "two state solution" akhiri konflik di Gaza
 
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mengatakan Indonesia mendorong terwujudnya solusi dua negara atau two state solution sesuai dengan parameter Internasional yang telah disepakati untuk mengakhiri konflik di Gaza, Palestina.
 
"Masih ada PR (pekerjaan rumah) yang sangat besar yang harus terus kita garap, yaitu adalah proses perdamaian, proses perdamaian untuk mencapai two state solution yang berdasarkan parameter internasional yang telah disepakati," kata Retno usai rapat kerja bersama Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
 

​​​​​

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023