“Selamat kepada instansi yang mendapatkan predikat B ke atas untuk penilaian pelaksanaan reformasi birokrasi dan SAKIP, serta unit kerja instansi yang ditetapkan sebagai Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi, dan Wilayah Birokrasi Bersih
Nusa Dua, Bali (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyerahkan penghargaan atas hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), Reformasi Birokrasi (RB), Dan Zona Integritas (ZI) Tahun 2023 dalam acara di Nusa Dua, Bali, Rabu.

“Selamat kepada instansi yang mendapatkan predikat B ke atas untuk penilaian pelaksanaan reformasi birokrasi dan SAKIP, serta unit kerja instansi yang ditetapkan sebagai Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi, dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani,” kata Wapres.

Penghargaan untuk pemerintah daerah dengan Implementasi RB Tematik Terbaik pada semua tema Tahun 2023 diberikan kepada Pemerintah Kota Tangerang, Pemerintah Kota Yogyakarta, dan Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Pemda yang berhasil mendapatkan nilai SAKIP menjadi A pada Tahun 2023 adalah Pemerintah Kabupaten Banyumas dan Pemerintah Kota Madiun, sementara pemda dengan predikat SAKIP A atau “memuaskan” dengan nilai tertinggi yakni Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dan pemda dengan predikat SAKIP AA atau “sangat memuaskan” yaitu Pemerintah Provinsi DIY.

Apresiasi kementerian/lembaga pendukung dalam Pelaksanaan RB Tematik Tahun 2023 diberikan kepada Kemenko bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Kemenko bidang Kemaritiman dan Investasi, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Kesehatan, Kementerian Investasi/BKPM, Badan Pusat Statistik, serta Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Penghargaan juga diberikan kepada instansi pemerintah dengan unit kerja terbanyak peraih Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM Tahun 2023 yaitu Kementerian Keuangan, TNI, serta Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional.

“Semoga prestasi ini semakin menjadi motivasi, baik bagi instansi bersangkutan maupun instansi lainnya, untuk terus melakukan terobosan dalam menggerakkan reformasi birokrasi yang berdampak langsung bagi masyarakat,” tutur Wapres Ma’ruf.

Pewarta: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023