Jakarta (ANTARA) - Capres Prabowo Subianto enggan menjelaskan secara rinci persiapannya menjelang debat capres perdana di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Selasa petang.

Ditemui di sela-sela kegiatannya sebagai menteri pertahanan (menhan) di Jakarta, Selasa, Prabowo mempersilakan masyarakat menyaksikan debat capres-cawapres.

Saat sesi jumpa pers usai serah terima lima pesawat NC-212i di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa, Prabowo mengingatkan awak media untuk bertanya soal penyerahan pesawat dan isu-isu terkait pertahanan.

"Pertanyaannya soal dirgantara. Jangan nanya-nanya debat, ya. Debat, kumaha engke (bagaimana nanti)," kata Prabowo memancing gelak tawa jajaran pejabat Kementerian Pertahanan, TNI AU, dan wartawan di lokasi jumpa pers.

Kumaha engke adalah kalimat dalam Bahasa Sunda yang berarti "lihat bagaimana nanti".

Baca juga: Gibran tanggapi swing voter tinggi: Kemungkinan mereka tunggu debat

Sejak pagi sampai sore, Selasa, Prabowo memilih tetap bekerja.

Pada pukul 10.00 WIB, Prabowo menyerahkan secara langsung lima pesawat NC-212i buatan PT Dirgantara Indonesia (DI) ke TNI AU. Lima pesawat yang diserahkan itu bagian dari sembilan unit pesanan Kemhan RI ke PT DI untuk TNI AU.

Dalam acara itu, Prabowo menekankan kembali pentingnya memperkuat alat utama sistem persenjataan (alutsista) udara, mengingat wilayah Indonesia yang luas dan merupakan negara kepulauan.

"Kami bangga karena pesawat ini adalah produk dari industri pertahanan kita dan memang sudah lama pesawat ini digunakan di negara kita, mungkin ini produk pertama dari PT DI, saya kira," kata Prabowo.

Dia mengatakan pesawat NC-212i yang diserahkan untuk TNI AU, Selasa, memiliki sejumlah keunggulan, di antaranya pesawat itu dapat mendarat di landasan rumput dan landasan pasir.

Setelah menghadiri acara di Lanud Halim Perdanakusuma tersebut, Prabowo melanjutkan perjalanan ke Kantor Kementerian Pertahanan di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, dan bekerja seperti biasa.

Baca juga: Diremehkan jelang debat, Golkar: Gibran akan lebih dari ekspektasi

Usai jam kerja, Prabowo kembali ke kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan.

Dari rumahnya itu, Prabowo berangkat ke KPU RI untuk mengikuti debat capres-cawapres bersama cawapres Gibran Rakabuming Raka. Debat perdana capres-cawapres akan dimulai sekitar pukul 19.00 WIB.

Debat pertama Pilpres 2024, Selasa malam, mengangkat tema tentang pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

KPU juga telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (nomor urut 1), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (nomor urut 2), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (nomor urut 3).

Baca juga: Prabowo olahraga renang dan bekerja seperti biasa jelang debat
 

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023