Kementerian Komunikasi dan Teknologi Informasi pada Kamis malam mengumumkan gangguan total layanan komunikasi dan internet oleh perusahaan PalTel dan Ooredoo di Gaza tengah dan selatan.
Menurut kementerian itu, serangan Israel yang terus terjadi di daerah kantong Palestina tersebut menjadi penyebab gangguan ini.
Baca juga: Inggris dan 12 negara mitra tekan Israel atasi kekerasan oleh pemukim
Sebelumnya Bulan Sabit Merah Palestina mengaku kehilangan kontak dengan ruang operasinya di Jalur Gaza dan dengan semua tim yang bekerja di sana.
Hal itu terjadi karena otoritas pendudukan Israel memutus semua jaringan telepon rumah, mobile dan internet untuk kelima kalinya sejak 7 Oktober ketika mereka pertama kali melancarkan serangan di Gaza.
Pemutusan jaringan komunikasi itu membuat warga khawatir karena mereka tak bisa mengakses layanan-layanan penting, memperburuk tantangan yang dihadapi tim tanggap darurat dan mengisolasi Gaza dari seluruh dunia pada masa-masa kritis.
Baca juga: 85 atlet Palestina terbunuh akibat serangan Israel
Sumber: WAFA
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2023