Jakarta (ANTARA) - Pelatih timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri memanggil 26 pemain untuk dibawa mengikuti pemusatan latihan (TC) ke Qatar tepatnya di Aspire Academy sebagai persiapan memenuhi target besar berpartisipasi di Piala Dunia U-20 2025 Chile.

"Per hari ini kami memulai pembentukan timnas U-20 menuju Piala Dunia U-20 2025 di Chile. Dan langkah-langkah untuk persiapan ke sana sudah kami siapkan," kata Indra saat ditemui pewarta pada acara puncak turnamen Nusantara Open 2023 yang dimenangkan Persib Bandung U-17 dengan skor 1-0 atas Bhayangkara Presisi Indonesia FC U-17 di lapangan Akademi Garudayaksa, Setu, Bekasi, Jawa Barat, Kamis.

Sebanyak 26 pemain yang dibawa berisi mayoritas alumni skuad timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2023 dan juga dengan tambahan beberapa pemain kelahiran 2005. Dari 26 pemain, Persija Jakarta menjadi klub penyumbang terbanyak yakni empat pemain yang terdiri dari Muhamad Ibrah, Dony Tri, Muhammad Nabil, dan Arlyansyah Abdulmanan.

"Sumber pemain basic-nya adalah para pemain yang ikut Piala Dunia U-17 2023 kemarin, dan mereka itu adalah kelahiran 2006 dan 2007, padahal regulasi U-20 untuk Piala Dunia U-20 2025 di Chile adalah kelahiran 2005," jelasnya.

TC di Qatar akan dimulai pada 22 Desember dengan jangka waktu kurang lebih satu pekan. Setelah itu, timnas U-20 akan kembali ke Indonesia dan melanjutkan TC di Jakarta sampai kembali bergulirnya kompetisi sepak bola di tanah air yang saat ini sedang libur.

Baca juga: Garuda Muda menuju Piala Dunia U-20 2025

Berikut daftar 26 pemain timnas U-20 yang mengikuti pemusatan latihan di Qatar, dikutip dari laman PSSI, Kamis:

1. Ji Da Bin - ASIOP
2. Kadek Arel - Bali United
3. Azriel Aimar - Barito Putera
4. Alexandro Felix - Barito Putera
5. Muhammad Iqbal Gwijangge - Barito Putera
6. Muhammad Iqbal S - Bhayangkara FC
7. Ferre Murari - Bhayangkara FC
8. Ramadhan Yusuf - Bhayangkara FC
9. Andrika Fathir - Borneo FC
10. Rizdjar Nurviat - Borneo FC
11. Hugo Samir - Borneo FC
12. Muhammad Kafiatur - Dewa United
13. Muhammad Riski A - Madura United
14. Muhammad Rafly I - Malut United
15. Dony Tri - Persija
16. Muhamad Ibrah - Persija
17. Arlyansyah Abdulmanan - Persija
18. Nathan Fariel - Persija
19. Muhammad Nabil - Persija
20. Muhammad Syamsul - Persikabo
21. Arkhan Kaka - Persis
22. Rifky Tofani - Malut United
23. Tonci Shouter - PPLP Papua
24. Sulthan Zaky - PSM
25. Muhammad Mufli - PSM
26. Ikram Algiffari - PPLP Sumbar

Baca juga: Shin Tae-yong optimistis penuhi target lolos ke 16 besar Piala Asia
Baca juga: Timnas Indonesia berangkat ke Turki untuk lakoni TC Piala Asia 2023

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023