Safari Natal ini merupakan salah satu upaya untuk merajut tenun kebangsaan
Jakarta (ANTARA) -
Calon Presiden (Capres) Anies Rasyid Baswedan bersama istrinya, Feri Farhati, akan menyambangi Panti Asuhan Santo Thomas, Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Minggu malam. 
 
Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN), Indra Charismiadji mengatakan kunjungan tersebut merupakan rangkaian Safari Natal yang dilakukan di sejumlah daerah, termasuk di wilayah Indonesia bagian timur.
 
"Untuk wilayah Jawa Tengah, Pak Anies dan Bu Feri akan merayakan malam Natal bersama anak-anak Panti Asuhan Santo Thomas, yang dikelola oleh para Biarawati Katolik dari Kongregasi Abdi Kristus (AK) di daerah Ungaran," kata Indra dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA di Jakarta, Minggu.
 
Ia menjelaskan kegiatan sehari sebelum perayaan puncak Natal itu dilakukan secara sederhana dan penuh keakraban, seperti makan malam bersama, berbincang santai, dan pemberian kado Natal spesial dari Feri Farhati, yaitu pembacaan dongeng yang ditulisnya sendiri. 
 
Indra menambahkan, Safari Natal AMIN yang bertemakan kasih membawa perubahan ini memiliki tujuan menyampaikan pesan damai kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya dalam menghadapi Pemilu 2024.
 
“Masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang majemuk, beda suku, agama, adat istiadat, dan lain sebagainya. Safari Natal ini merupakan salah satu upaya untuk merajut tenun kebangsaan seperti yang kerap disampaikan Capres Anies,” katanya.
 
Lebih lanjut, dia menjelaskan, kegiatan perayaan Natal dilakukan berbeda-beda di setiap wilayah, karena tergantung situasi dan kondisi yang ada di daerah masing-masing, sehingga tidak akan sama antara satu dengan yang lainnya.
 
Khusus di Panti Asuhan Santo Thomas, Ungaran, Capres Anies akan didampingi sejumlah tokoh dari Partai Nasdem, Tionghoa, dan Ketua Steering Committee (SC) Safari Natal AMIN Pendeta Shepard Supit.
 
Berdasarkan keterangan tertulis dari Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN, Anies Baswedan bersama istri akan berkampanye seharian di wilayah Jawa Tengah dan ditutup dengan perayaan malam Natal.
 
Sementara itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
 
Masa kampanye juga telah dijadwalkan mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2023