Palu (ANTARA News) - Kantor Balai Nikah di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Sabtu siang ludes terbakar hingga sebagian besar dokumen di gedung tersebut musnah.

Wengke, warga Poso, yang dihubungi dari Palu mengatakan kebakaran tersebut disebabkan oleh hubungan arus pendek listrik.

Sebelumnya api terlihat dari sebuah rumah yang tepat berada di belakang Kantor Balai Nikah yang berada di Jalan Kalimantan.

Api kemudian merambat dengan cepat ke Kantor Balai Nikah itu karena kencangnya tiupan angin.

Tim pemadam kebakaran Kabupaten Poso akhirnya dapat memadamkan amukan si jago merah dalam waktu sekitar dua jam.

Sejumlah pegawai dan masyarakat juga berusaha membantu memadamkan api. Mereka juga berupaya menyelematkan barang-barang berharga agar tidak terbakar.

Ribuan arsip pernikahan sejak tahun 1978 yang berada di kantor milik Kementerian Agama itu diduga musnah dilalap api.

Wengke mengatakan kejadian tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupaiah.

Hingga saat ini polisi masih menyelidiki kebakaran tersebut.
(R026/I014)

Pewarta: Riski Maruto
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013