Ankara (ANTARA) - Para pemimpin tertinggi militer Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) akan bertemu di Brussels, Belgia, pada Kamis, guna membahas masalah-masalah strategis.

Swedia juga akan menghadiri pertemuan tersebut sebagai undangan setelah negara ini dalam pembicaraan mengenai bergabung ke dalam pakta pertahanan ini.

Panglima Tertinggi Pasukan Sekutu di Eropa (SACEUR) Jenderal Christopher Cavoli dan Panglima Tertinggi Transformasi Sekutu (SACT) Jenderal Philippe Lavigne juga akan mengikuti pertemuan itu melalui tautan video.

Para pemimpin militer NARO akan membahas berbagai topik, diantaranya kapasitas pencegahan, kesiapan, dan perang di Ukraina.

Baca juga: Sekjen NATO: Kami harus atasi perkembangan di Asia

"Dalam sidang terakhir pada hari pertama pertemuan ara Kepala Pertahanan akan bertemu untuk pertama kalinya dalam format Dewan NATO-Ukraina. Mereka akan membahas perang Rusia terhadap Ukraina, situasi di lapangan, dan dukungan berkelanjutan NATO dan Sekutu kepada Ukraina," kata NATO.

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg akan menghadiri pertemuan pada tahap akhir, untuk membahas "tujuan dan panduan politik menjelang Pertemuan Menteri Pertahanan pada Februari 2024 dan KTT Washington D.C pada Juli 2024."

Komite Militer adalah otoritas militer tertinggi dan badan tetap tertua NATO.

Komite itu memberi nasihat kepada Dewan Atlantik Utara dan Kelompok Perencanaan Nuklir.

Baca juga: NATO sebut Iran bertanggung jawab hentikan serangan Houthi

Sumber: Anadolu
 

Penerjemah: Yoanita Hastryka Djohan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2024