Jakarta (ANTARA) — Kemasan ramah lingkungan bagi produk-produk UMKM tak hanya dinilai sebagai opsi untuk meningkatkan nilai tambah bagi konsumen, tapi juga meningkatkan keberlanjutan produk dan memberikan pengalaman yang unik bagi pelanggan.

“Kemasan ramah lingkungan tidak hanya membantu melindungi alam, tetapi juga menciptakan citra positif bagi merek dan produk,” ujar Raeleen Tedjadinata, founder Mattera Solutions, salah satu penyedia produk kemasan ramah lingkungan.
 
Menggunakan bahan kemasan yang dapat didaur ulang sekaligus menciptakan desain yang menarik dapat menjadi kombinasi yang powerful.

UMKM juga dapat berinovasi dengan menyediakan informasi tentang bahan kemasan dan cara mendaur ulangnya dalam kemasan produk. Ini tidak hanya memberikan pengetahuan kepada pelanggan tetapi juga membangun transparansi yang dihargai dalam hubungan pelanggan-perusahaan.

Dengan mengintegrasikan keberlanjutan dalam desain kemasan dan menciptakan unboxing experience yang mengesankan, UMKM dapat menciptakan nilai tambah yang signifikan. Seiring dengan meningkatnya permintaan konsumen untuk produk yang ramah lingkungan dan memiliki pengalaman unboxing yang positif, UMKM yang memahami dan menerapkan konsep ini akan mampu membangun citra merek yang kuat dan berkelanjutan dalam jangka panjang.

“Di sini lah produk-produk Mattera Solutions hadir sebagai solusi untuk dua kebutuhan di atas karena produk kami terbuat dari bahan hasil daur ulang dan juga mengedepankan keestetikaan produk klien.” ujar

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2024