Jakarta (ANTARA News) - Indonesia akan tampil dalam "Fates de Geneve 2006", sebuah even turistik musim panas di Swiss, mulai 3-13 Agustus 2006. Festival tahunan terbesar yang akan digelar di Jenewa itu akan menampilkan lebih dari 160 pertunjukan dan konser musik, parade karavan dunia, serta sajian makanan khas yang akan diikuti oleh lebih dari 32 negara. Indonesia secara khusus akan membuka stand yang memamerkan sajian kuliner dan kerajinan khas Indonesia. Selain itu juga akan ditampilkan demo pembuatan tempe, makanan khas Indonesia yang sudah mendunia. Stand Indonesia akan dibuka langsung oleh Duta Besar Indonesia di Jenewa Makarim Wibisono dan dihadiri segenap jajaran Perutusan Tetap Republik Indonesia (PTRI) di Jenewa. "Kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk mempromosikan pariwisata dan kerajinan Indonesia," kata Sekretaris I PTRI di Jenewa dalam siaran persnya, kemarin. Selain untuk media promosi, keikutsertaan Indonesia juga ditujukan untuk menjalin dan memperkuat interaksi antarwarga Indonesia dan dengan warga negara asing di Jenewa. Sebelumnya PTRI juga telah berpartisipasi dalam sejumlah acara yang menampilkan kesenian dan sajian kuliner di beberapa daerah lain di Swiss. (*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006