AsiaNet 54359

     JAKARTA, 23 September 2013 (ANTARA/BERNAMA-AsiaNet) – PT NEC Indonesia (“NEC Indonesia”), anak perusahaan yang hampir seluruh sahamnya dimiliki oleh NEC Asia Pacific Pte Ltd, merupakan pemimpin pasar dalam bidang penyediaan total solusi untuk industri IT dan telekomunikasi Indonesia, menyambut Takayuki Kano sebagai Presiden Direktur yang baru, efektif berlaku hari ini.

     Kano telah berkecimpung selama lebih dari 25 tahun dalam bidang kancah penjualan di  pasar global sejak ia bergabung dengan NEC Corporation pada bulan April 1987. Pengalamannya dalam industri TI sangat luas dan pernah memegang berbagai jabatan manajemen regional dan global sejak awal kariernya. Kano mulai berkecimpung dalam bidang penjualan di Divisi Promosi Bisnis Amerika Utara NEC Corporation sebelum berpindah ke divisi Pasar Asia di tahun 1992. Ia pindah ke Kantor Perwakilan Bangkok pada tahun 1994 dan bertugas selama 5 tahun dan selanjutnya kembali ke Jepang untuk menduduki beberapa posisi penting dalam manajerial penjualan. Sebelum penunjukannya sebagai Presiden Direktur PT NEC Indonesia, Kano menjabat sebagai Deputy Managing Director of NEC India sejak tahun 2008 sampai 2011 sebelum ia pergi bertugas sebagai Deputy General Manager of the Greater China and Asia Pacific Division selama 2 tahun.

     “Saya mendapatkan kehormatan untuk memimpin tim yang berpengalaman dan kompeten di NEC Indonesia.” Kano mengomentari penunjukan barunya sebagai Presiden NEC Indonesia.
     “Dengan derap pertumbuhan ekonomi Indonesia yang sangat cepat dan populasi yang semakin berkembang, saya mengharapkan dapat terus memperluas dan memperkuat solusi total NEC di seluruh sektor bisnis, termasuk dengan terus berkontribusi secara signifikan dalam industri telekomunikasi,” tambahnya.

     Takayuki Kano menggantikan Takeshi Tsukamoto, yang telah memimpin PT NEC Indonesia sejak 25 Mei 2009. Tsukamoto akan bertugas ke kantor pusat NEC di Jepang untuk menduduki jabatan sebagai General Manager of the Greater China and Asia Pacific Division.


     Tentang NEC Asia Pacific Pte Ltd (NEC APAC)
     NEC Asia Pacific yang berbasis di Singapura adalah kantor pusat regional NEC Corporation (Kantor Pusat: Jepang) di kawasan Asia Pasifik (Asia Selatan dan Tenggara serta Oseania). Sebagai penyedia teknologi infokom terkemuka dan pengintegrasi sistem yang menawarkan dukungan dan konsultasi penjualan dan servis di kawasan ini, NEC APAC mengembangkan solusi pada jaringan operator, identitas global, RFID, server perusahaan, komunikasi terpadu, layar multimedia, dan pusat kontak, serta menyediakan outsourcing dan layanan terkelola.

     Untuk memanfaatkan keahlian teknologinya dalam bidang keselamatan publik, NEC APAC telah mendirikan pusat kompetensi regional (keselamatan publik) untuk memperluas kemampuannya dalam mendukung bisnis di kawasan Asia Pasifik.

     Sejalan dengan Visi Grup NEC untuk mewujudkan masyarakat Informasi yang ramah kepada manusia dan bumi, NEC juga memulai prakarsa tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibilities (CSR) untuk mendukung dan “membuat perbedaan” bagi Nature atau Alam (lingkungan), Education (Pendidikan), dan Community (Masyarakat). Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.nec.com.sg.

     NEC adalah merek dagang dari NEC Corporation. Semua Hak Dilindungi Undang-undang. Produk atau tanda layanan lainnya yang disebut di sini adalah merek dagang dari masing-masing pemiliknya ©2013 NEC Corporation.

     Tentang PT. NEC Indonesia
     PT. NEC Indonesia pertama kali mendirikan Kantor Perwakilan Jakarta di tahun 1968. Selama beberapa tahun, PT. NEC Indonesia memahami pentingnya membangun infrastruktur telekomunikasi untuk negara ini dan telah memperkenalkan beberapa teknologi dan solusi NEC. Hal ini telah membuat posisi PT. NEC Indonesia sebagai pemimpin pasar penyedia solusi total untuk industri telekomunikasi Indonesia.

     Saat ini, dengan kantor pusatnya di Jakarta dan 20 kantor lainnya yang berlokasi di berbagai wilayah di Indonesia, PT NEC Indonesia terus memainkan peran yang signifikan dalam menyediakan telekomunikasi total dan solusi bisnis IT bagi pelanggannya dan pemerintah serta bisnis perusahaan. Untuk informasi lebih lanjut, harap kunjungi id.nec.com.

     NEC adalah merek dagang NEC Corporation yang terdaftar. Semua Hak Cipta Dilindungi. Merek produk atau servis lain yang disebut di sini adalah merek dagang dari pemilik yang bersangkutan. ©2013 NEC Corporation.


     KONTAK PERS:
     PT NEC INDONESIA
     Natasha Judith P.G
     Tel : +62-21-5201215  
     e-mail: natasha@nec.co.id
 
     NEC Asia Pasifik
     Masako Hirano
     Tel : +65 6379 2570
     Email : m-hirano@nec.com.sg

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013