Dikutip dari laman resmi klub, Minggu, Terzic menjelaskan sebenarnya timnya mampu memulai pertandingan dengan baik dan mencetak gol yang indah.
"Kami tidak senang dengan kinerja atau hasilnya. Saya pikir kami menjalani pertandingan dengan cukup baik dan mencetak gol yang bagus," ungkap Terzic.
"Kami tidak berhasil mempertahankan ritme ini. Wolfsburg menciptakan beberapa peluang bagus menjelang akhir babak pertama," sambungnya.
Pelatih berkebangsaan Jerman tersebut menambahkan, pertandingan berjalan terbuka pada babak kedua dan Die Borussen memiliki peluang hingga akhir pertandingan.
Secara keseluruhan ia menilai, Dortmund bermain lebih baik, namun Wolfsburg yang memiliki lebih banyak peluang untuk mencetak gol karena permainan mereka yang kurang militan.
Baca juga: Dortmund tertahan di posisi empat usai imbang tanpa gol vs Heidenheim
Sementara itu, pemain Borussia Dortmund Nico Schlotterback menjelaskan timnya ingin meraih kemenangan namun tak memiliki peluang terbuka untuk mencetak gol kedua.
Menurutnya, Dortmund kerap melalukan kesalahan ketika menguasai bola dan hal itu mengganggu ritme permainan yang tengah mereka jalankan.
"Kami kebobolan dua gol dalam enam pertandingan dan meraih 14 poin. Kami sangat solid dalam bertahan, itu penting bagi saya sebagai seorang bek. Kami perlu melakukan beberapa hal dengan lebih baik di Eindhoven dan kemudian melawan Hoffenheim," tegasnya.
Akibat hasil ini Borussia Dortmund masih tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Liga Jerman dengan 41 poin dari 22 pertandingan.
Baca juga: Terzic puas dengan performa terkini Sancho setelah kembali ke Dortmund
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024