Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Barat menggelar Bazar Jakpreneur untuk memperluas pemasaran produk UMKM di wilayah tersebut.

"Bazar itu untuk promosikan sekaligus meningkatkan omzet pelaku UMKM di saat bulan Ramadhan dan membantu kesediaan kebutuhan warga saat berbuka puasa," kata Kepala Suku Dinas (Sudin) PPKUKM Jakarta Barat, Iqbal Idham Ramid pada Kamis.

Bazar Jakpreneur tersebut diikuti oleh 60 pelaku UMKM dan diadakan di Kecamatan Kembangan serta Kalideres.

"Dari 60 pelaku UMKM binaan, 30 pelaku di Kecamatan Kembangan dan 30 pelaku UMKM di Kecamatan Kalideres," ungkap Iqbal.

Selain itu, bazar tersebut digelar selama dua hari pada 14-15 Maret 2024. "Bazarnya itu berlangsung selama dua hari pada 14-15 Maret 2024," ungkap Iqbal.

Terdapat berbagai produk yang dijual dalam bazar tersebut, mulai dari kuliner, fesyen dan kerajinan tangan.

Iin (38), pelaku UMKM binaan Kecamatan Kembangan mengaku terbantu dengan adanya bazar yang semuanya diikuti para pelaku UMKM binaan Sudin PPKUKM Jakarta Barat (Jakbar).

"Saya dagang keripik olahan singkong. Kegiatan ini bantu promosi usaha dan penjualan saya," kata dia.
Baca juga: Puluhan ribu pelaku UMKM di Jakarta Barat telah miliki NIB
Baca juga: Omzet UMKM dalam JBL di Jakbar hampir tembus Rp56 juta


Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024