Washington/New York (ANTARA News) - Sebuah pusat data yang penting bagi warga Amerika yang tak berjaminan kesehatan untuk membeli asuransi kesehatan di bawah UU Pelayanan Kesehatan AS, ambruk Minggu waktu AS sehingga menunda operasi online di seluruh 50 negara bagian.

Kantor berita Reuters menyebut insiden ini sebagai masalah serius terbaru Obama yang memukul program tersebut.

Pusat data yang dioperasikan Terremark milik Verizon ini menghadapi masalah koneksi yang mengakibatkan penutupan dan akhirnya mempengaruhi operasi online Healthcare.gov dan situs-situs serupa yang beroperasi di 14 negara bagian dan District of Columbia, kata Departemen Kesehatan dan Layanan Manusia (HHS). 

Pemerintah Obama dan para pejabat perusahaan itu tak bisa mengungkapkan kapan masalah koneksi tersebut diperbaiki. 

Masalah teknik lain yang memacetkan situs Healthcare.gov sejak diluncurkan pada 1 Oktober lalu adalah ketika Republik berupaya mendeskreditkan UU Kesehatan yang kerap disebut Obamacare.

Saat itu Kongres melancarkan investigasi untuk menentukan apa yang salah dari pembangun sistem implementasi mahal dan rumit tersebut.

Menteri Kesehatan dan Layanan Publik Kathleen Sebelius akan bersaksi pekan ini di DPR, sementara para kontraktor pemerintah bekerja tanpa henti untuk memperbaiki laman Healthcare.gov.

Mati listrik mulai Minggu dini hari telah menyebabkan pusat data kehilangan konektivitas jaringan dengan pusat data penghubung di pemerintah pusat.

Tanpa penghubung, konsumen yang mendaftar online akan kesulitan mendapatkan asuransi kesehatan atau memastikan kelayakannya untuk menerima subsisi pemerintah guna membayar premi asuransi. 

Sabtu lalu, Sebelius mengatakan kemampuan pusat data penghubung dalam melakukan kalkulasi rumit nan cepat sebagai contoh dari segmen sistem yang bermanfaat, demikian AFP. 

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013