Amsterdam (ANTARA News) - Kapten tim nasional Belanda Edwin van Der Sar menyatakan keyakinannya bahwa pelatih Marco van Basten telah berbuat kesalahan dengan keputusannya tidak memanggil penyerang Ruud van Nistelrooy dan pemain tengah Mark van Bommel. Kedua pemain tersebut tidak lagi termasuk di antara daftar nama pemain Belanda untuk pertandingan persahabatan menghadapi Irlandia di Dublin, Kamis (17/8). "Saya heran mengapa mereka berdua tidak dipanggil. Saya berharap Van Basten memanggil mereka," kata Van Der Sar yang juga kiper Manchester United itu. "Mereka berdua adalah pemain bagus yang sangat berguna bagi tim," katanya. Van der Sar yang pernah berniat untuk mengundurkan diri dari tim nasional Belanda itu menyatakan bahwa ia telah menyampaikan keherannya itu kepada Van Basten. "Edwin (Van Der Sar) memang telah menyampaikan pendapatnya kepada kami dan saya senang bahwa apa yang disampaikan itu menyangkut kepentingan tim nasional," kata Van Basten saat sudah berada di Dublin. "Kami mendengarkan apa yang disampaikannya dan membicarakan masalah itu, tapi bagaimana pun, itu semua adalah tanggung jawab staf teknis," katanya. Van Nistelrooy telah membela tim nasional Belanda sebanyak 54 kali, termasuk saat bermain imbang 0-0 dengan Argentina di pertandingan terakhir penyisihan grup di Piala Dunia 206 Jerman Juni lalu. Ia kemudian tidak diturunkan lagi pada pertandingan putaran kedua. Sementara Bommel diturunkan pada dua pertandingan penyisihan grup. Belanda akan mengawali kualifikasi Euro 2008 menghadapi Luksemburg pada 2 September mendatang.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006