Jakarta (ANTARA News) - Juara bertahan Liga Bola Basket Nasional (NBL) Indonesia M88 Aspac Jakarta bertekad mengulangi sukses mereka musim lalu setelah bergulirnya seri I musim 2013-2014 di Gedung Olah Raga Bimasakti, Malang, 16-24 November.

"NBL musim ini target Aspac mempertahankan gelar juara yang diperoleh pada musim 2012-2013 lalu," kata Manajer Aspac Irawan Haryono saat peluncuran nama baru timnya di Jakarta, Selasa.

Menurut pria yang akrab disapa Kim Hong tersebut, timnya akan mengarungi musim reguler NBL 2013-2014 dengan menganggap dan memperhitungkan semua lawan.

"Tentunya setiap laga kami ingin berusaha supaya dapat dimenangi semuanya," katanya.

Pernyataan senada juga disampaikan Pelatih Rastafari Horongbala yang sukses membawa Aspac menjuarai NBL 2012-2013.

"Saya selalu tekankan ke anak-anak, soal juara itu nanti saja jangan dipikirin dulu. Yang paling penting adalah memenangi setiap pertandingan," katanya.

Coach Fari juga menyebutkan ia memiliki langkah yang sedikit berbeda dengan timnya musim ini, terutama untuk mencapai target. Ia menetapkan target juara, namun secara bertahap selama musim reguler timnya hanya ditargetkan mencapai peringkat delapan besar untuk berlanjut ke Seri Championship.

"Tahun ini kami bertahap targetnya, mengingat beberapa pemain ada di Pemusatan Latihan Nasional serta Pringgo (Regowo) cedera. Jadi yang penting delapan besar dulu, di Seri Championship baru targetkan partai final," katanya.

Dua pemain yang mengikuti Pelatnas untuk Tim Nasional Bola Basket Putra SEA Games 2013 Vietnam adalah Andhakara Prastawa Dhyaksa dan Xaverius Prawiro.

Sementara Pringgo Regowo dipastikan setidaknya akan melewatkan Seri I di tepi lapangan mengingat ia masih dibelit cedera achilles.

Pringgo dan Prastawa merupakan dua pemain yang menjadi sorotan atas keberhasilan Aspac menjadi jawara musim lalu. Keduanya juga menyabet gelar individual pada NBL 2012-2013.

Pringgo merupakan merupakan Pemain Terbaik (Most Valuable Player) NBL 2012-2013.

Sedangkan Prastawa, yang merupakan pemain debutan musim lalu, memborong tiga gelar individual yaitu Pemain Debutan Terbaik (Rookie of the Year), "Sixth Man of the Year" (Pemain Pengganti Terbaik) dan tergabung dalam Tim Utama NBL 2012-2013 bersama rekannya Pringgo dan sejumlah pemain senior seperti Dimas Aryo Dewanto (Pelita Jaya Energi-MP Jakarta), Bima Rizky Ardiansyah (Bimasakti Nikko Steel Malang) serta Rony Gunawan (Satria Muda Britama Jakarta).

Pada Turnamen Pramusim NBL 2013-2014, Aspac hanya berhasil merebut peringkat ketiga setelah menang atas seteru abadi Satria Muda dengan kedudukan 79-51.

Aspac akan kembali bertemu Satria Muda dalam partai perdana keduanya pada NBL 2013-2014 di Gedung Olah Raga Bimasakti, Malang, Sabtu (16/11) esok.

Selain menghadapi Satria Muda, Aspac secara berturut-turut akan menghadapi Pacific Caesar Surabaya, NSH GMC Jakarta, Hangtuah Sumatera Selatan Indonesia Muda, Satya Wacana Metro LBC Bandung dan Garuda Kukar Bandung sepanjang Seri I NBL 2013-2014 yang akan berlangsung selama 16-24 November 2013 di GOR Bimasakti, Malang. (G006/D011)

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013