Kami ingin mempelajari bagaimana fungsi kehumasan di sini, terutama dalam menyikapi dan menangani pengaduan masyarakat tentang sesuatu masalah,"
Beijing (ANTARA News) - Biro Kehumasan dan Pemberitaan Sekjen DPR RI mempelajari pengelolaan kehumasan dan media di National Peoples Congress (NPC) China.

"Kami ingin mempelajari bagaimana fungsi kehumasan di sini, terutama dalam menyikapi dan menangani pengaduan masyarakat tentang sesuatu masalah," kata Deputi Persidangan dan Kerja Sama AntarParlemen Slamet Sutarsono di Beijing, Selasa petang.

Ia mengemukakan sebagai bagian dari lembaga perwakilan rakyat, Humas DPR harus dapat menyampaikan apa saja yang menjadi tugas dan tanggung jawab DPR kepada masyarakat.

"Tidak itu saja, humas DPR juga harus dapat menyampaikan, menyikapi dan menangani aspirasi yang disampaikan masyarakat termasuk terkait kinerja DPR, kepada pimpinan," ujar Slamet.

Selain itu, sesuai dengan tugas kehumasan maka hubungan dengan media juga harus dilakukan secara baik sehingga setiap informasi dapat disampaikan, diterima dan disebarluaskan secara baik oleh media.

"Karena itu, dalam kunjungan ke Beijing kami juga akan bertemu dengan pimpinan media masa antara lain dari Harian Peoples Daily dan China Radio Internasional," katanya menambahkan.

China menjadi negara tujuan belajar karena sistem pengelolaan kehumasan yang rapi termasuk dalam berhubungan dan bekerja sama dengan media.

Kepala Biro Humas dan Pemberitaan Sekjen DPR RI Djaka Dwi Winarko mengatakan sistem kehumasan dan kerja sama dengan media yang apik dari China, terlihat nyata saat mereka menyiapkan pidato Presiden China Xi Jinping di DPR saat berkunjung ke Indonesia pada awal Oktober 2013.

"Baru satu presiden asing yang berpidato di DPR dan semua dipersiapkan matang, termasuk mengelola 100 media yang dibawanya serta siaran langsung yang dilakukan oleh media China ke negaranya dari Indonesia," ungkapnya.

Djaka mengatakan pembelajaran yang baik dari sistem pengelolaan dan kerja sama dengan media yang baik sangat mendukung citra positif yang harus dibangun oleh biro humas dan pemberitaan Sekjen DPR RI baik dalam maupun ke luar lembaga. (R018/R010)

Pewarta: Rini Utami
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013