Jakarta (ANTARA) - Persaingan pemain lokal dan pemain asing yang kerap melakukan slam dunk di liga bola basket Indonesia atau IBL akan mewarnai Slam Dunk Kontes dalam pertunjukan IBL All Star 2024.

Slam Dunk Kontes IBL 2024 merupakan ajang di mana para peserta mengadu keterampilan memasukkan bola dengan slam dunk dan lewat gaya yang seatraktif mungkin. Kontes ini akan berlangsung di pertengahan babak pertandingan IBL All Star.

IBL sebenarnya sudah mengundang enam nama untuk mengikuti kontes ini. Namun Jaylyn Richardson dari Pacific Caesar Surabaya dan Tyree Robinson dari Satya Wacana Salatiga tidak bisa ikut karena kedua pemain sedang menjalani perawatan untuk menyembuhkan cedera. Sehingga peserta Slam Dunk Kontes hanya menyisakan empat nama saja.

Dari pemain lokal, ada Pandu Wiguna dari Prawira Harum Bandung yang memang dikenal sebagai center dengan lompatan tinggi. Postur tubuh Pandu setinggi 194 centimeter sangat mendukung untuk melakukan gerakan slam dunk. Aksi mencetak poin dengan slam dunk juga sering dia perlihatkan dalam beberapa pertandingan musim ini.

Lalu ada David Liberty Nuban dari Rans Simba Bogor. Nuban memang pemain spesialis bertahan, tetapi dia juga punya kemampuan untuk melakukan slam dunk. Ini pertama kalinya Nuban mengikuti kontes tersebut.

Baca juga: Tripoin Kontes IBL All-Star, akankah Yudha mempertahankan gelarnya?

Sementara dari pemain asing, ada pemain baru Borneo Hornbills Michael Qualls. Sejak kedatangannya, Qualls sudah mencuri perhatian penggemar dengan permainan yang atraktif. Sering kali Qualls melakukan put-back dunk untuk menambah poin Borneo dalam pertandingan.

Diikuti Zoran Talley Jr. yang kini bermain untuk Amartha Hangtuah Jakarta. Talley juga punya postur yang mirip dengan Qualls, serta punya lompatan yang tinggi.

Persaingan keempat peserta ini akan sangat menarik untuk disaksikan. IBL juga sudah menyiapkan juri-juri yang kompeten untuk menilai aksi-aksi dari para peserta nanti.

Tak hanya itu saja, IBL juga menyiapkan penampilan spesial dari tim basket yang khusus melakukan atraksi dunk akrobatik Crazy Dunker yang akan meramaikan All Star tahun ini.

Baca juga: Laga tim Future vs Legacy IBL All Star 2024 akan semakin intens
Baca juga: Johannis Winar-David Singleton jadi pelatih tim IBL All Star

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024