Jakarta (ANTARA) - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyatakan komitmennya untuk terus melindungi hak buruh seluruh Indonesia, salah satunya dengan membentuk tim khusus (timsus) yang fokus membela serta melindungi para pekerja dari tindak pidana yang merugikan.

“Saat ini sudah berjalan. Akan terus kami kembangkan untuk mengawal terkait dengan masalah-masalah yang terjadi di keluarga besar atau terkait dengan perburuhan, ketenagakerjaan, dan sengketa-sengketa yang ada. Sehingga kemudian semuanya bisa berjalan dengan tertib dan hak buruh bisa diperjuangkan," kata Sigit saat meninjau langsung pengamanan peringatan Hari Buruh Internasional di Stadion Madia GBK, Jakarta, Rabu.

Untuk memantapkan komitmen mengawal hak buruh, Sigit mengangkat Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea menjadi Staf Ahli Kapolri Bidang Ketenagakerjaan.

Penunjukan tersebut berdasarkan hasil kesepakatan dalam pertemuan yang berlangsung antara Kapolri dan serikat buruh dalam rangka mengawal masalah terkait ketenagakerjaan.

“Saya ucapkan selamat dan kita harapkan tentunya menjadi hadiah spesial untuk teman-teman buruh. Sehingga ke depan kesejahteraan buruh, apa yang diperjuangkan buruh, keselamatan buruh dan hal-hal lain yang tentunya saat ini diperjuangkan bisa dikomunikasikan dengan baik, dan tentunya harapan kita buruh semakin sejahtera," katanya.

Dia juga mengapresiasi dan terima kasih kepada seluruh elemen buruh yang tetap berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Menurut dia, buruh adalah motor penggerak pembangunan yang mempengaruhi terjadinya pertumbuhan perekonomian Indonesia di angka lima persen.

"Dan ini salah satunya adalah karena kerja keras dari teman-teman buruh. Dan tentunya ini juga membuka ruang investasi bagi Indonesia, saat ini investasi kita bertumbuh kurang lebih 1.400 triliun dan juga menambah lapangan kerja 1,8 juta," ujarnya.

Untuk itu, Sigit mengajak seluruh elemen buruh untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas, agar pertumbuhan ekonomi bisa terus dipertahankan.

"Tentunya kita harapkan ini semua bisa terus bertumbuh, hilirisasi bertumbuh. Kalau stabilitas kamtibmas berjalan dengan baik. Oleh karena itu, terima kasih atas kolaborasi seluruh stakeholder, seluruh teman-teman buruh dalam menjaga stabilitas kamtibmas yang ada," katanya.

Jenderal polisi bintang empat itu juga memastikan bahwa seluruh pelaksanaan penyampaian aspirasi Hari Buruh se-Indonesia berjalan aman dan damai.

“Saya berterima kasih bahwa dari rangkaian kegiatan teman-teman serikat buruh yang kita ikuti dari tadi pagi sampai sore ini. Semuanya berjalan dengan lancar, aman, dan tertib,” katanya.

Baca juga: Wakil Ketua MPR: Hari Buruh jadi momentum komitmen tuntaskan RUU PPRT

Baca juga: Kapolri semangati para buruh saat hadiri peringatan May Day di GBK


Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2024