Jakarta (ANTARA) - Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) menyiapkan penyelenggaraan pameran hingga parade budaya untuk merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-44.

Di Kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta, Rabu, Ketua Harian Dekranas Tri Tito Karnavian mengatakan bahwa acara perayaan ulang tahun ke-44 Dekranas mengangkat tema "Tumbuh Bersama, Majukan Budaya Warisan Bangsa".

"Dengan tema ini mudah-mudahan peran Dekranas dapat terus membantu pemerintah dalam meningkatkan ekonomi, khususnya dari sektor kerajinan nasional, yang merupakan warisan budaya Indonesia," katanya.

Perayaan HUT ke-44 Dekranas akan dilaksanakan di Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, dari 15 sampai 18 Mei 2024. Acara perayaan meliputi pameran kerajinan dan parade budaya yang terbuka untuk umum.

Ketua Panitia Pelaksana HUT ke-44 Dekranas ​​​​​​​Loemongga Agus Gumiwang mengatakan, pameran kerajinan bakal diselenggarakan di Pura Mangkunegaran dan Lapangan Pamedan Mangkunegaran.

Pameran akan mencakup 257 stan yang menyediakan aneka produk kerajinan dan kuliner khas.

Loemongga mengatakan bahwa selama pameran Dekranas juga mengadakan acara bincang-bincang mengenai kewirausahaan, pembangunan citra produk, dan tema yang lain.

Musisi kenamaan seperti MALIQ & D'Essentials, Giring Ganesha, Wizzy, dan Yovie & Nuno akan dihadirkan untuk memeriahkan pameran.

Baca juga: Kriyanusa 2023 pamerkan karya perajin kriya Nusantara
Baca juga: Dekranas tegaskan kerajinan masih jadi tuan di negeri sendiri


Loemongga mengatakan, parade budaya yang diikuti oleh perwakilan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dari 38 provinsi rencananya dilaksanakan 15 Mei 2024. 

Sebanyak 100 mobil hias akan diturunkan ke jalan untuk meramaikan acara bertajuk "Parade Bangga Kriya dan Budaya Indonesia" tersebut.

"Ini akan menjadi penampilan akbar karena masyarakat yang datang bakal disuguhkan dengan budaya dan kriya yang secara visual khas Indonesia," kata Ketua Bidang Wirausaha Baru Dekranas Endang Budi Karya selaku penanggung jawab pelaksanaan parade budaya.

Loemongga berharap acara-acara yang diadakan untuk merayakan HUT ke-44 Dekranas bisa menjadi panggung untuk menampilkan karya-karya perajin Indonesia serta ajang untuk mengenal lebih dekat budaya Indonesia.

"Kami memang berharap selain dari warga Solo Raya mungkin bisa hadir juga masyarakat yang lebih luas dari daerah Jawa Tengah. Barang kali ada yang ingin ke Solo, acara Dekranas ini bisa menjadi tujuan wisata," katanya.

"Solo sendiri merupakan kota yang amat menyenangkan, nah saat ini ditambah lagi dengan acara ini jadi semoga bisa menambah daya tariknya," ia menambahkan.

Baca juga: Wury Ma'ruf Amin: Dekranas tiang pengembangan kerajinan nasional
Baca juga: Dekranas apresiasi pelaku UMKM melalui ajang penghargaan tahunan

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2024